Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Megabintang Paris Saint-Germain, Neymar akan kembali berlatih setelah absen karena cedera hamstring sejak Oktober kemarin.
Paris Saint-Germain mengumumkan pada Kamis (6/11/2019) kemarin jika pemain bintang mereka, Neymar akan kembali berlatih penuh pada minggu depan.
Neymar absen karena mengalami cedera hamstring ketika membela negaranya, Brasil pada Oktober lalu.
Karena cederanya itu, Neymar harus absen di tiga laga terakhir PSG, ia juga sama sekali belum bermain di Liga Chmpions musim 2019-2020 ini.
Baca Juga: Pelatih Hong Kong Kecewa Timnya Kalah Mudah dari Timnas U-19 Indonesia
Dikutip BolaSport.com dari Bleacher Report, Neymar akan menjalani latihan individu, dan baru akan bergabung dengan rekan-rekannya minggu depan.
Would it be Friday by any chance? ????
Check out #NoComment! ????
???????? #ICICESTPARIShttps://t.co/Pv13ZnaaP9 pic.twitter.com/8vXhDiYsFR
— Paris Saint-Germain (@PSG_English) November 8, 2019
Kabar ini menjadi dorongan moral bagi tim asuhan Tomas Tuchel.
Sebelumnya Neymar juga harus absen di empat pertandingan awal Liga Prancis karena beberapa masalah, di antaranya ketidakjelasan masa depannya.
Baca Juga: Bonek Ikuti Kerja Bakti Membersihkan Stadion Gelora Bung Tomo
Pada jendela tranfer musim panas lalu Neymar hampir kembali ke Barcelona, namun hal tersebut tidak terjadi karena kedua klub terkait tidak menemukan kata sepakat.
Neymar baru kembali bermain untuk PSG pada pekan kelima Liga Prancis, kala timnya bertemu Strasbourg.
Meskipun mendapatkan sambutan yang kurang baik dari pendukungnya, Neymar sukses membuat PSG meraih 3 poin setelah mencetak gol tunggal di pertandingan itu.
Baca Juga: Siap Sikut Real Madrid, Barcelona Ikutan Kejar Aubameyang
Kembalinya Neymar memberikan efek positif bagi PSG, mereka nerhasil memenangkan empat dari lima pertandingan saat striker tim nasional Brasil itu bermain.
Meskipun sudah dipastikan segera kembali berlatih bersama tim utama PSG, namun Neymar sepertinya masih harus absen ketika timnya bertandang ke markas Brest akhir pekan nanti.
Neymar diperkirakan akan melakukan comeback-nya setelah jeda internasional kala PSG bertemu Lille pada 22 November mendatang.
Baca Juga: Pesawat Tak Boleh Terbang di Atas Rumah Messi, Ini Alasan Sebenarnya
Neymar kembali di waktu yang tepat, pada Desember nanti PSG akan dihadapkan dengan jadwal berat, yakni lima pertandingan di liga domestik, serta dua laga Liga Champions melawan Real Madrid dan Galatasaray.
Kembalinya Neymar akan mengembalikan ketajaman lini serang PSG, serta memperkuat harapan mereka untuk mempertahankan gelar liga serta memenangkan Liga Champions musim ini.