Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Wonderkid Thailand, Suphanat Mueanta untuk sementara memuncaki daftar top scorer sementara Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 dengan 9 gol.
Striker 17 tahun asal Thailand, Suphanat Mueanta langsung memberikan performa fantastis di ajang Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.
Hingga laga ketiga yang dilakoni Thailand, Suphanat sudah mencetak 9 gol.
Suphanat turut membawa Thailand menang dengan skor mencolok di dua laga awal grup G Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.
Pasukan Gajah Perang melumat Brunei Darussalam dengan 9-0, lalu menghancurkan Kepulauan Mariana Utara dengan skor 21-0!
Pada dua laga tersebut, Suphanat mencetak 9 gol, yakni 4 ke gawang Brunei, dan 5 ke gawang Kepulauan Mariana Utara.
Baca Juga: Jadwal Live TV Sepak Bola Akhir Pekan - Juventus Vs AC Milan Live RCTI
Namun demikian, Suphanat tak memperkuat timnas U-19 Thailand dalam laga melawan Kamboja di matchday ketiga grup G.
Alhasil Thailand harus tumbang 1-2 dari tuan rumah dan turun ke peringkat ketiga klasemen sementara.
Suphanat menghadiri AFF Awards yang diselenggarakan di Hotel JW Marriott, Hanoi, Vietnam, pada Jumat (9/11/2019).
Pada acara itu, pemain Buriram United itu menerima penghargaan sebagai pemain muda terbaik AFF Awards 2019.
AFF Awards: Suphanat is best youth player - Thailand's Suphanat Mueanta is the AFF Youth Player of the Year pic.twitter.com/49Nqc5FPqk
— ASEAN Football (@AFFPresse) November 8, 2019
Baca Juga: Terbuang Dari Skuat Utama Arsenal, Xhaka Pikirkan Pindah ke Klub Rival
Selanjutnya, Suphanat akan bergabung dengan timnas senior Thailand untuk persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2022, seperti dikutip BolaSport.com dari All Things Thai Football.
Suphanat Muenta will play for Thailand U19 in AFC U19 Championship Qualifications only 2 matches (vs Brunei and Northen Mariana) and then he will join Thailand national team for WCQ. pic.twitter.com/vqyniGVkQ8
— All Things Thai Football (@ThaiFootballs) November 4, 2019
Sementara itu, di posisi kedua ada nama striker Malaysia, Aiman Afif yang total telah mencetak 7 gol.
Aiman Afif mencetak quat-trick saat Malaysia melumat Kepulauan Mariana Utara 10-0 pada Jumat (8/11/2019).
Sebelumnya, ia mencetak hat-trick ke gawang Brunei saat Malaysia menang 11-0 di laga kedua Grup G.
Sementara timnas U-19 Indonesia menyumbang satu nama di daftar top scorer.
Baca Juga: Neymar Kembali Berlatih Dengan Skuad PSG Setelah Pulih dari Cedera
Adalah winger Fajar Fathur Rahman yang sudah mencetak 3 gol dari dua laga.
Fajar mencetak dua gol saat Indonesia menang 3-1 atas Timor Leste pada menit ke-2 dan 77'.
Lalu pada laga kedua melawan Hong Kong, Jumat (9/11/2019), Fajar kembali mencetak satu gol tepatnya pada menit ke-30.
Berikut daftar top scorer sementara di ajang Kualifikasi Piala Asia U-19 2020
9 gol
7 gol
5 gol
4 gol
3 gol