Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Rencana Paris Saint-Germain (PSG) untuk memagari penyerang muda mereka, Kylian Mbappe, menemui hambatan yang besar.
Spekulasi yang menyangkut masa depan Kylian Mbappe membuat Paris Saint-Germain (PSG) mulai bergerak.
Komentar pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, yang menyatakan impian Kylian Mbappe bergabung dengan El Real menjadi pemicunya.
Padahal Kylian Mbappe masih terikat kontrak di Les Parisiens hingga 2022 mendatang.
Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini - Leicester Vs Arsenal Live TVRI
Langkah cepat pun diambil oleh pihak Paris Saint-Germain (PSG).
Juara Liga Prancis musim 2018-2019 itu mencoba mengambil langkah dengan menyodorkan kontrak baru untuk Mbappe.
Namun, baru-baru ini langkah PSG menemui hambatan.
Dilansir BolaSport.com dari L'Equipe, PSG tidak siap memberikan penawaran kontrak dengan nominal gaji yang setara dengan pemain bintang mereka lainnya, Neymar.
Baca Juga: Luis Milla Anggap Bocah Ajaib Real Madrid Tidak Normal
Perlu diketahui bahwa Neymar menerima gaji bersih setelah dipotong pajak senilai 30 juta euro (sekitar Rp 463 miliar) per tahun.
Akibatnya, baik pihak Mbappe maupun PSG belum saling bertemu terkait kontrak baru.
Mbappe sempat dikaitkan bakal pergi dari PSG menyusul kegagalan mereka di Liga Champions pada musim 2018-2019 usai disingkirkan oleh Manchester United.
Namun, kabar tersebut sebatas rumor karena Mbappe telah menyatakan komitmennya bermarkas di Parc des Princes.
Apabila PSG kembali gagal di ajang Liga Champions musim 2019-2020, Mbappe disinyalir akan mempertimbangkan pindah ke Real Madrid pada musim panas 2020.
View this post on InstagramJadwal pekan ke-13 Liga Spanyol 2019-2020. . #laliga #ligaspanyol #gridnetwork
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on