Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Turnamen Hong Kong Open 2019 sudah mulai bergulir. Dua wakil Indonesia berhasil meraih kemenangan untuk tampil pada babak berikutnya.
Turnamen BWF World Tour Super 500 Hong Kong Open 2019 mulai dilangsungkan pada Selasa (12/11/2019) di Hong Kong Coliseum.
Ada dua babak yang dipertandingkan dalam hari pertama Hong Kong Open 2019, yaitu babak kualifikasi dan sebagian pertandingan babak pertama.
Dimulai dari babak kualifikasi Hong Kong Open 2019, ada tiga kontestan asal Indonesia yang berjuang untuk lolos ke putaran final.
Sayangnya, hanya ada satu wakil Indonesia yang melaju dari babak kualifikasi. Wakil tersebut ialah pasangan ganda putri, Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah.
Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah lolos ke babak pertama setelah menyingkirkan wakil tuan rumah, Fan Ka Yan/Wu Yi Ting.
Ganda campuran pemenang Russia Open 2019 itupun berhak melanjutkan perjuangan mereka dan akan menghadapi Chang Ching Hui/Yang Ching Tun dari Taiwan.
Pemandangan serupa juga terjadi pada babak pertama. Dari tiga wakil tanah air yang sudah berjuang, hanya ada satu yang melangkah menuju babak kedua.
Baca Juga: Hong Kong Open 2019 - 3 Unggulan Teratas Batal Ikut Perburuan Gelar
Satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil lolos dari babak pertama Hong Kong Open 2019 sejauh ini adalah Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.
Pasangan ganda campuran itu berhasil bangkit dari kekalahan pada gim pertama untuk memenangi dua gim berikutnya secara meyakinkan.
Sementara Hafiz/Gloria menang dari kondisi tertinggal, tiga wakil Indonesia lain justru menjadi korban kebangkitan lawannya masing-masing.
Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow takluk dari Takuro Hoki/Wakana Nagahara (Jepang) setelah tidak dapat menjaga keunggulan poin.
Baca Juga: BWF Beberkan Hal-hal Pribadi Soal Rival Marcus/Kevin
Pada gim pertama, Tontowi/Winny berhasil memimpin empat poin 13-9 dan lebih dahulu merebut game point di 20-19. Namun, mereka justru tumbang.
Pada gim berikutnya nasib Owi/Winny lebih memprihatinkan. Dari keunggulan 17-9, mereka hanya bisa menambah satu angka sampai Hoki/Nagahara mengunci kemenangan.
Nasib serupa dialami Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Terus memimpin pada gim berikutnya demi membalas kekalahan pada gim pertama, mereka malah tumbang.
Poin Rinov/Mentari terhenti di angka 16. Dari unggul 16-11, mereka menjadi saksi aksi sang lawan, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, mencetak 10 poin beruntun untuk menang.
Baca Juga: Palembang Jadi Tuan Rumah Gelaran Gubernur Sumsel Kejurnas PBSI 2019
Adapun wakil Indonesia lain yang gagal memanfaatkan keunggulan poin besar dari sang lawan adalah Lyanny Alessandra Mainaky yang tampil di babak kualifikasi.
Menjalani start bagus pada rubber game hingga memimpin 10-4, Lyanny menelan pil pahit setelah akhirnya tumbang dengan skor tipis 19-21.
Indonesia masih berpeluang untuk menambah amunisinya pada babak kedua Hong Kong Open 2019.
Termasuk Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah, ada 13 kontestan asal Indonesia yang tampil di babak pertama pada hari kedua Hong Kong Open, Rabu (13/11/2019).
Rekap hasil wakil Indonesia pada hari pertama Hong Kong Open 2019, Selasa (12/11/2019)
Kualifikasi
Babak Pertama