Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-22 Laos yang jadi lawan timnas U-22 Indonesia pada fase penyisihan sepak bola putra SEA Games 2019 bersiap di Qatar.
Lawan pamungkas timnas U-22 Indonesia pada partai terakhir Grup B sepak bola putra SEA Games 2019 ini akan dimatangkan di Qatar.
Timnas U-22 Laos berada di Negeri Petrodollar itu selama satu minggu pelatihan untuk persiapan SEA Games 2019.
Mereka mulai persiapan di Qatar ini sekitar dua minggu sebelum pergi ke Filipina dan memulai perjuangan pada fase penyisihan.
Di bawah pelatih kepala asal Singapura, V. Sundramoorthy, timnas U-22 Laos juga memanggil empat pemain dari timnas U-19 Laos.
Baca Juga: SEA Games 2019 – Lawan Berat Timnas U-22 Indonesia Siapkan 6 Senior
Baca Juga: Ketua Umum PSSI Bersua Presiden AFC di Malaysia, Ini yang Mereka Bahas
Empat pemain ini sebelumnya bermain pada Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.
Keempat pemain itu adalah Solasak Thilavong, Anantaza Siphongphan, Thanouthong Kietnalonglop, dan Alounnay Lounlasy.
Tak hanya itu, ada tiga pemain senior di atas U-22 yang dipanggil timnas U-22 Laos untuk SEA Games 2019.
Mereka memasukkan tiga pemain senior yang diizinkan untuk SEA Games.
Para pesepak bola berusia di atas 22 tahun ini antara lain: Thipphachanh Inthavong dari Lao Toyota FC, Phittack Kongmathilath (Ayutthaya FC), dan juga Soukaphone Vongchiengkham (Chainat FC).
Baca Juga: Bursa Liga Malaysia Gerak, Ini Geliat Klub yang Dibela Saddil Ramdani
Laos ada di Grup B pada fase penyisihan dan bersaing dengan juara bertahan Thailand, Vietnam, Indonesia, Singapura, dan Brunei.
Mereka memulai perjuangan dengan melawan Singapura pada 26 November 2019, lalu bersua Vietnam dua hari kemudian.
Pada 1 Desember 2019, Laos bertemu Brunei lalu melawan Thailand dua hari berikutnya.
Laga pamungkas fase penyisihan untuk Grup B terlaksana pada 5 Desember 2019, Laos akan bertemu timnas U-22 Indonesia.
Baca Juga: FIFA Matchday – Negara Peringkat 102 Dunia Ini Menang dan Cetak 15 Gol
Daftar Pemain Timnas U-22 Laos untuk SEA Games 2019
Kiper: Solasak Thilavong (Young Elephants FC), Xaysavath (Young Elephants FC)
Belakang: Bounphithak Chanthalangsy (Lao Toyota FC), Thipphachanh Inthavong (Pemain senior-Lao Toyota FC), Aphixay Thanakhanty, Yanna Bounlovongsa, Xayasith Singsavang, Kaharn Phetsivilay, Kitthisak Phomvongsa (Young Elephants FC), Anantaza Siphongphan (Ezra FC)
Gelandang: Chansamone Phommalivong, Somlith Sengvanny, Chitpasong Latthachack, Chanthachone Thinolath, Loungleuang Keophouvong (Young Elephants FC), Phittack Kongmathilath (pemain senior -Ayutthaya FC), Somsavath Sophabmixay, Alounnay Lounlasy (Lao Toyota FC), Thanouthong Kietnalonglop (Vientiane FC)
Penyerang: Soukaphone Vongchiengkham (pemain senior - Chainat FC), Bounphachan Bounkong, Vannasone Douangmaity, Somxay Keohanam (Young Elephants FC).
View this post on InstagramBest XI Liga 1 2019 pekan ke-27 versi BolaSport.com . #liga1 #liga12019 #ligaindonesia #gridnetwork
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on