Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan kabarnya bisa saja mendatangkan mantan penyerang Juventus, Moise Kean, musim dingin nanti.
AC Milan saat ini sedang mengalami kesulitan di lini depan.
Dari 12 laga awal di Liga Italia, Rossoneri hanya berhasil mencetak 11 gol saja.
Kemandulan Krzysztof Piatek dkk di lini depan membuat AC Milan mau tak mau mencari sosok penyerang anyar.
Pencarian itu bisa saja jatuh pada sosok eks penyerang Juventus yang kini bermain di Everton, Moise Kean.
Alasannya? Agen Kean, Mino Riola, kabarnya sudah menghubungi pihak AC Milan soal kemungkinan pembelian.
Raiola tak bahagia dengan menit bermain Kean sejak datang ke Everton awal musim ini.
Masalahnya bagi AC Milan, Kean bukan tanpa cela, ia punya beberapa kekurangan yang sempat jadi masalah di Everton dan timnas Italia.
Baca Juga: Perseteruan Vs Gomez Tak Hanya Salah Sterling, tetapi Juga Fan Liverpool?
Pekan lalu saat Everton menang atas Southampton, Kean tak masuk dalam skuat yang berlaga.
Ini adalah hukuman karena Kean terlambat lagi dalam rapat tim yang dilakukan, ini jadi kali kedua Kean melakukannya.
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sport, ini bukan kali pertama Kean melakukannya.
Ia juga sempat dihukum saat Piala Eropa U-21 bersama timnas U-21 Italia musim panas lalu.
Saat itu Kean adalah bintang tim, tetapi sempat dihukum tak dimainkan.
Masalahnya sama, ia bersama rekan sekamarnya, Nicolo Zaniolo, terlambat datang dalam rapat tim.
Kean juga kemudian sempat diturunkan dari timnas senior ke timnas U-21 Italia dalam laga kualifikasi Piala Eropa 2020.
Bagi Everton, menjual Kean bukan tak mungkin mengingat performanya di klub juga tak bagus-bagus amat.
Baca Juga: 8 Bulan Setelah Dipecat, Real Madrid Panggil Solari Kembali
Ia hanya jadi starter dua kali di Liga Inggris dan dua kali di Piala Liga Inggris.
Total 11 kali bermain di semua ajang, ia hanya bermain penuh satu kali.
Kean juga gagal menunjukkan ketajaman dengan gagal mencetak gol serta assist dalam 11 laga tersebut.
Everton membeli Kean dari Juventus dengan mahar hampir 30 juta euro musim panas lalu.
Kini mereka bisa saja mendapatkan kembali uang tersebut dengan menjual Kean ke AC Milan.
Baca Juga: Smalling: Saya Kangen Man United, tetapi...