Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah, mengharapkan anak asuhnya untuk konsisten melawan Bali United.
PSIS akan menghadapi Bali United dalam laga tunda pekan ke-22 di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang pada Jumat (15/11/2019).
Jelang menghadapi sang pemuncak klasemen sementara tersebut, pelatih PSIS Bambang Nurdiansyah, mengaku sudah cukup puas dengan permainan anak asuhnya.
Menurut pelatih yang akrab disapa Banur tersebut, PSIS sudah memperlihatkan permainan yang jauh lebih baik dalam tiga laga terakhir.
Baca Juga: Juventus Siap Jual Salah Satu Gelandang dengan Harga Rp620 Miliar
Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 2019 Seusai Persebaya Kalahkan PSM Makassar
Tiga laga yang dimaksud Banur adalah imbang menghadapi Borneo FC (2-2), menang atas PSS Sleman (3-0) dan tumbang dari Persib Bandung (1-2).
Meski tak semuanya berakhir dengan kemenangan, namun Banur mengaku melihat perkembangan dari segi permainan tim.
Hal itu dibuktikan dengan berhasil tercetaknya enam gol dalam tiga laga terakhir.
"Saya pikir apa yang para pemain tampilkan di tiga laga terakhir sudah ada peningkatan," ujar Banur dikutip BolaSport.com dari TribunJateng.com.
Baca Juga: Dua Penghambat Valentino Rossi Alami Kemajuan dengan Yamaha
"Memang tak semuanya berakhir menang, tapi yang terpenting adalah peningkatan dari sisi permainan." ucapnya.
Oleh sebab itu, Pelatih asal Kota Banjarmasin ini berharap performa positif tersebut diperagakan anak asuhnya ketika menghadapi Bali United.
Banur juga mengungkapkan, dirinya terus mengevaluasi dan melihat perkembangan per individu dari para pemainnya jelang menghadapi tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut.
Terlebih lagi, PSIS dinilainya masih punya kelemahan di lini bertahan mereka.
Baca Juga: Tolak ke Manchester, Jadon Sancho Pilih Pertimbangkan Liverpool
"Saya minta ke pemain agar konsisten. Ya tinggal dibenahi sedikit," kata Banur.
"Belakang jangan sampai kemasukan.
"Di depannya harus bisa memanfaatkan peluang sebaik mungkin," tuturnya menambahkan.