Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Joe Gomez Dapat Sorakan Saat Inggris Menang 7-0 atas Montenegro

By Bagas Reza Murti - Jumat, 15 November 2019 | 08:52 WIB
Bek tengah timnas Inggris, Joe Gomez, berlatih dengan bekas luka setelah berkelahi dengan Raheem Sterling. (TWITTER.COM/SUPERBIAPROELIA)

"Joe tidak melakukan apapun yang salah dan bagi saya melihat pemain yang bekerja keras dan bermain malam ini adalah tindakan yang salah," kata Sterling di twitter.

"Saya telah bertanggungjawab dan menerima semua konsekuensi," tambahnya.

Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate juga memberikan pembelaan yang sama kepada Joe Gomez.

"Joe tidak salah, tidak ada pemain Inggris manapun yang memakai seragam disoraki oleh penonton. Kami adalah tim, Mengapa hal ini terjadi?," ujar Gareth Southgate seperti dinukil dari Liverpool Echo.

Baca Juga: Soal Klausul Pindah ke Barcelona, Pelatih Timnas Belanda Punya Syarat Khusus

"Dia (Joe) dan Raheem sangat dekat. Kami tak mau melihat salah satu di antaranya diperlakukan seperti itu. Semua kecewa dengan perlakuam tersebut," tambah Southgate.

Gol-gol kemenangan Inggris dicetak oleh Alex Oxlade-Chamberlain (menit ke-11), Harry Kane (18', 24', 37'), Marcus Rashford (30'), gol bunuh diri Aleksandar Šofranac (66'), dan Tammy Abraham (84').

Kemenangan atas timnas Montenegro membuat timnas Inggris kokoh di puncak klasemen Grup A Kualifikasi Euro 2020 dengan perolehan total 18 poin.

Kemenangan telak ini juga turut membawa timnas Inggris memastikan lolos ke putaran final Euro 2020.

Baca Juga: FIFA Buat Tiga Pria Latin Ini Senasib dengan Eks Bek Timnas Indonesia

TWITTER.COM/ENGLAND
Para pemain timnas Inggris merayakan gol ketiga Harry Kane dalam pertandingan melawan Montenegro pada Kualifikasi Euro 2020 di Stadion Wembley, Kamis (14/11/2019) atau Jumat dini hari WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P