Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Vs Indonesia - Ultras Garuda Adakan Acara Nonton Bareng

By Bayu Chandra - Selasa, 19 November 2019 | 09:00 WIB
Aksi Ultras Garuda memasang spanduk terbalik dan menampilkan 'Game Over' pada laga timnas Indonesia kontra timnas Filipina, di SUGBK, Minggu (25/11/2018). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pendukung fanatik timnas Indonesia yang tergabung dalam Ultras Garuda mengadakan acara nonton bareng laga timnya melawan Malaysia.

Timnas Indonesia menjalani laga kelima Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia dari Grup G melawan Malaysia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, Selasa (19/11/2019).

Ya, timnas Indonesia akan bertindak sebagai tamu ketika menghadapi lawan bebuyutannya Malaysia hari ini.

Laga timnas Malaysia melawan timnas Indonesia diprediksi berjalan seru mengingat pertandingan kedua tim merupakan laga besar di kawasan Asia Tenggara.

Tidak lupa dua suporter dari kesebalasan masing-masing tim baik timnas Indonesia maupun Malaysia juga akan ikut meramaikan laga.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Malaysia Vs Timnas Indonesia, 2 Pilar Penting Harimau Malaya Absen

Kehadiran suporter tentu saja akan sangat membantu dalam membakar semangan pemain timnas Indonesia yang sedang berjuang meraih poin maksimal atas Malaysia.

Sebab, sampai saat ini timnas Indonesia masih terpuruk di dasar klasemen sementara Grup G tanpa meraih satu pun poin dari empat laga yang sudah dilalui.

Berbeda halnya dengan timnas Malaysia yang sudah mengoleksi enam poin dan menempati peringkat keempat.

Sebagai bentuk dukungan kepada perjuangan skuat Garuda yang dipimpin oleh Yeyen Tumena, maka Ultras Garuda telah menyiapkan acara nonton bareng.

Baca Juga: Phil Younghusband, Manusia Tertajam Timnas Filipina Resmi Pensiun

Kepastian ini disampaikan Ultras Garuda melalui akun media sosial instagram @ultrasgarudaindonesia Senin (18/11/2019).

Dalam postingannya, Ultras Garuda akan mengadakan acara nobar di Komandan Caffe, kawasan Tebet, Jakarta Selatan, pada Selasa (19/11/2019) pukul 18.00 WIB.

Nobar pun menjadi sarana untuk Ultras Garuda tetap memberikan dukungan kepada timnas Indonesia yang sedang berjuang di markas Malaysia.

Di sisi lain, agenda nobar tersebut merupakan cara Ultras Garuda memberikan fasilitas pendukung timnas Indonesia yang tidak bisa datang langsung ke stadion.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P