Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Osas Saha Gagal Penalti, Timnas Indonesia Dibungkam Malaysia

By Hugo Hardianto Wijaya - Selasa, 19 November 2019 | 21:41 WIB
Para pemain timnas Malaysia berselebrasi saat mencetak gol ke gawang Thailand dalam lanjutan pertandingan Grup G kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis (14/11/2019). (FA MALAYSIA)

BOLASPORT.COM - Timnas Malaysia mengalahkan timnas Indonesia dengan skor 2-0 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).

Dua gol timnas Malaysia ke gawang timnas Indonesia pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 ini diborong oleh Safawi Rasid pada menit ke-30 dan 73'.

Malaysia tampil menekan sejak peluit pertama dibunyikan, namun justru Indonesia yang mendapatkan kesempatan emas pertama.

Pada menit keempat, Greg Nwokolo yang bekerja sama dengan Septian David Maulana melakukan pergerakan di area kotak penalti Harimau Malaya, namun bek Malaysia dengan cepat menghalau bola.

Baca Juga: Dua Pemain Persib Gabung Timnas, Robert Alberts Timbang Peluang Main Lawan Barito Putera

Indonesia kembali mendapatkan kesempatan melalui Febri Hariyadi dua menit berselang.

Winger Persib Bandung tersebut melepaskan tembakan spekulasi yang masih melambung di atas mistar gawang.

Malaysia baru mendapatkan peluang ketika babak pertama sudah berjalan 10 menit.

Brendan Gan melepaskan tembakan langsung dengan memanfaatkan eksekusi tendangan sudut, namun bisa ditepis dengan baik oleh Muhammad Ridho.

Tuan rumah akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-30 melalui gol yang dicetak Safawi Rasid dari skema bola mati.