Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bonek Disanksi, Venue Madura United Vs Persebaya Belum Ditentukan

By Nungki Nugroho - Rabu, 20 November 2019 | 18:00 WIB
Pemain Madura United, Asep Berlian (kanan), berebut bola dengan Oktafianus Fernando, gelandang Persebaya (kiri) pada leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (19/6/2019). (Official Persebaya)

BOLASPORT.COM - Venue pertandingan Madura United melawan Persebaya Surabaya pada putaran kedua Liga 1 2019 masih belum ditentukan.

Panitia pelaksana Madura United masih belum menentukan venue laga timnya kontra Persebaya Surabaya.

Menurut jadwal, Madura United akan menjamu Persebaya Surabaya pada pekan ke-30 Liga 1 2019.

Rencananya derbi Jawa Timur tersebut akan berlangsung pada 2 Desember 2019.

Sebagaimana disampaikan dalam laman resmi Madura United, venue pertandingan masih dalam pertimbangan.

Baca Juga: PSS Vs Borneo FC - Seto Waspada dengan Kebangkitan Tim Pesut Etam

Direktur Utama PT Polana Madura Bersatu, Ziaul Haq, mengatakan bahwa pihaknya baru akan menentukan setelah laga kontra Bhayangkara FC.

"Kami akan segera pastikan (venue Madura United Vs Persebaya) dalam waktu dekat," kata Ziaul Haq dikutip BolaSport.com dari laman resmi Madura United.

"Saat ini panitia pelaksana masih fokus pada persiapan pertandingan melawan Bhayangkara FC yang akan bertanding pada 22 November besok," ucap Ziaul Haq menambahkan.