Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Oknum Suporter Persela Masuk Lapangan, Badak Lampung Berpotensi Menang WO

By Nezatullah Wachid Dewantara - Rabu, 20 November 2019 | 17:33 WIB
Ilustrasi Liga 1 (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Laga antara Persela Lamongan menghadapi Perseru Badak Lampung FC terpaksa dihentikan pada menit ke-80 setelah sejumlah suporter masuk ke lapangan. Saat laga berhenti di menit itu skor pertandingan 0-0.

Persela menjamu Badak Lampung FC di Stadion Surajaya, Kabupaten Lamongan pada Rabu (20/11/2019).

Pada 45 menit pertama, kedua kesebelasan tak mampu mencetak satu pun gol hingga turun minum.

Kedua kesebelasan cenderung bermain keras dengan tempo yang sedang.

Baca Juga: Seusai Kalahkan Timnas Indonesia, Gelandang Malaysia Sedikit Kecewa

Baca Juga: Manajer Repsol Honda Ungkapkan Rencananya untuk Alex Marquez

Permainan keras tersebut dibuktikan dengan keluarnya total empat kartu kuning bagi masing-masing dua pemain Persela dan Badak Lampung FC.

Pada babak pertama, kedua tim sudah menggunakan kesempatan pergantian pemain cukup cepat.

Dari tuan rumah, Persela Lamongan, Malik Risaldi dimasukkan Nil Maizar sebagai upaya peningkatan daya serang tim berjulukan Laskar Joko Tingkir tersebut.