Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tes MotoGP Valencia - Sampai Tengah Hari, Franco Morbidelli Tercepat

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 20 November 2019 | 19:25 WIB
Aksi Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli saat melahap lintasan Sirkuit Americas (twitter.com/sepangracing)

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, tampil apik hingga tengah hari kedua alias jam 12 siang waktu setempat tes pramusim MotoGP 2020 di Valencia, Spanyol.

Melaju dengan YZR-M1 di Sirkuit Ricardo Tormo, Rabu (20/11/2019), Franco Morbidelli mampu mencatat waktu lap tercepat, 1 menit 30,803 detik.

Morbidelli lebih cepat 0,147 detik atas juara dunia MotoGP 2019 yang membela tim Repsol Honda, Marc Marquez.

Baca Juga: Tak Disangka, Marcus Fernaldi Gideon Menjadi Pemilik Mobil Superlangka

Melengkapi posisi tiga besar ialah pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales.

Sementara itu, Valentino Rossi dan Alex Marquez berturut-turut mencatat waktu lap tercepat ke-17 dan ke-18.

Rossi terpaut 2,157 detik dari catatan waktu lap Morbidelli, sedangkan Alex kalah cepat 2,191 detik.

Dibanding dengan hasil pada akhir hari pertama tes di Valencia, catatan waktu lap Morbidelli pada sesi kali ini sebetulnya lebih buruk.

Namun, torehan waktu putaran itu merupakan yang terbaik hingga tengah hari kedua tes di Valencia.

Pada sesi akhir tes Valencia hari pertama, rekan setim Morbidelli, Fabio Quartararo, menjadi yang tercepat.

Rookie of the Year MotoGP 2019 itu menyelesaikan satu lap Sirkuit Ricardo Tormo dalam tempo 1 menit 30,163 detik.

Baca Juga: 'Fairy Tale' Penakluk Anthony Ginting di Hong Kong Tamat di Korea

Akan tetapi, torehan Quartararo ini tidak berlanjut ke sesi awal hari kedua.

Hingga tengah hari tersebut, Quartararo hanya bisa mencatat waktu lap tercepat kedelapan.

Dia kalah cepat dari Joan Mir, Andrea Dovizioso, Alex Rins, dan Jack Miller.

Menggenapi urutan 10 besar pada sesi pertama hari kedua tes Valencia ialah Iker Lecuona dan Cal Crutchlow.

Baca Juga: LeBron James Jadi Pebasket Pertama Ukir Triple-Double ke 30 Tim NBA

Berikut hasil tes pramusim MotoGP 2019 hingga tengah hari kedua.

1. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) 1m 30.803s
2. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +0.147s
3. Maverick Vinales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.233s
4. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.299s
5. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici) +0.410s
6. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.440s
7. Jack Miller AUS Pramac Ducati (Desmosedici) +0.699s
8. Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.711s
9. Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)* +0.712s
10. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) +0.853s
11. Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +0.907s
12. Dani Pedrosa SPA KTM Test Rider (RC16) +1.038s
13. Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) +1.277s
14. Stefan Bradl GER Honda Test Rider (RC213V) +1.365s
15. Tito Rabat SPA Reale Avintia (Desmosedici) +1.669s
16. Bradley Smith GBR Aprilia Test Rider (RS-GP) +1.971s
17. Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +2.157s
18. Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)* +2.191s
19. Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +2.192s
20. Karel Abraham CZE Reale Avintia (Desmosedici) +2.278s
21. Brad Binder RSA Red Bull KTM Factory (RC16)* +2.502s
22. Michele Pirro ITA Ducati Test Rider (Desmosedici) +2.654s

*Pembalap rookie

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P