Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Park Hang-seo Diejek Pelatih Kiper Thailand, VFF Kirim Petisi ke AFC

By Taufan Bara Mukti - Kamis, 21 November 2019 | 20:48 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang Seo (kanan), saat sesi jumpa pers usai laga melawan timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Selasa (15/10/2019). (TAUFAN BARA MUKTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ketegangan antara pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, dan pelatih kiper Thailand, Sasa Vesna Todic, berujung dengan laporan ke AFC.

Keributan sempat terjadi di pinggir lapangan pada laga Vietnam kontra Thailand di Stadion My Dinh, Selasa (19/11/2019).

Pertandingan yang berakhir imbang tanpa gol ini menyisakan intrik antara Park Hang-seo, pelatih timnas Vietnam, dan Sasa Vesna Todic, pelatih kiper timnas Thailand.

Setelah pertandingan usai, Park Hang-seo menghampiri Akira Nishino, pelatih Thailand, untuk berjabat tangan.

Baca Juga: Motivasi dari Ketum PSSI Untuk Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2019

Setelah bersalaman, Park yang menghadap ke bench Thailand mendapat hinaan dari Sasa Todic.

Sasa membuat gesture yang seolah menghina postur tubuh Park.

Tak terima dengan gestur tersebut, pelatih asal Korea Selatan itu pun menghampiri Sasa.

Adu argumen sempat terjadi antara keduanya sebelum dipisahkan oleh ofisial Vietnam dan Thailand.

Pada jumpa pers selepas laga, Park pun menjelaskan insiden yang terjadi antara dirinya dan Sasa.

"Saat bersalaman, saya melihat ke arah itu (bench). Saya lihat dia menertawakan saya," ujar Park dilansir BolaSport.com dari Zing.

Baca Juga: Persib Isyaratkan Rombak Skuat Musim Depan, Akhir Era Emas 2014?

"Jika dia ingin bertarung, saya siap," tuturnya menambahkan.

Terpisah, Sasa mengklarifikasi bahwa dirinya tidak berniat melakukan penghinaan apalagi berunsur rasialis.

Pria asal Serbia itu mengatakan bahwa ini adalah kesalahpahaman semata.

FACEBOOK.COM/CHANGSUEK
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo memberikan arahan ke anak asuhannya saat menghadapi timnas Curacao pada final King's Cup 2019 di Chang Arena, Buriram, Thailand, 8 Juni 2019.

"Saya mengukur tinggi badan sang pelatih (Park Hang-seo). Reaksi saya di video itu terlihat jelas bahwa saya menghindari konflik," kata Sasa.

"Saya ingin memanfaatkan kesempatan ini untuk meminta maaf kepada orang lain yang salah mengartikan reaksi saya. Banyak fans Vietnam yang tersinggung karena tidak tahu yang sebenarnya bagaimana," ucapnya lagi.

Namun, meski Sasa telah meminta maaf, federasi sepak bola Vietnam (VFF) akan mengambil langkah tegas.

Baca Juga: Tira-Persikabo Vs PSIS - Banur: Tuan Rumah Bangkitnya Besok Saja

VFF pun telah melaporkan aksi Sasa kepada AFC agar diberi sanksi tegas.

Wakil Presiden VFF, Tran Quoc Tuan, mengatakan bahwa penghinaan terhadap Park tak bisa dibenarkan.

"Kamu telah mengirim petisi kepada AFC atas perlakuan Sasa Vesna Todic kepada pelatih Park Hang-seo," kata Tran.

Hingga kini belum diketahui apa sanksi yang akan diterima oleh pelatih kiper timnas Thailand itu.

Yang pasti, Sasa juga akan mendapat hukuman tambahan dari Federasi Sepak Bola Thailand (FAT).

"Sasa Todic akan dihukum. Itu adalah tindakan yang melanggar aturan. Dia tidak tahu caranya menghormati lawan. Dia harus menjelaskan itu kepada Presiden FAT," ucap juru bicara FAT, Teerapatra Rundhasevi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Daftar 20 Pemain timnas U-22 Indonesia yang akan berlaga di SEA Games 2019. . #timnasday #timnasu22indonesia #seagames2019

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P