Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jose Mourinho memiliki cara tersendiri saat mengambil hati para pemain Tottenham Hotspur pada latihan perdananya, Rabu (20/11/2019).
Tottenham Hotspur resmi menggantikan Mauricio Pochettino dengan Jose Mourinho sebagai pelatih kepala pada Rabu (19/11/2019).
Tak sampai satu hari, Mourinho langsung memimpin latihan Harry Kane cs.
Momen ini adalah momen perkenalan pertama kali The Special One kepada para pemain Spurs.
Ada momen menarik ketika Mourinho untuk pertama kalinya memimpin sesi latihan Spurs.
Mourinho tertangkap kamera menyalami dan bercengkerama dengan anak-anak asuhannya.
Baca Juga: Jose Mourinho Nyatakan Tidak Butuh Pemain Baru di Tottenham Hotspur
Salah satu yang paling menyita perhatian adalah Jose Mourinho menepuk dada gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli, dengan tangan kanannya.
Tak cuma itu, Mourinho juga punya cara tersendiri untuk memenangkan hati para pemain Spurs untuk pertama kalinya.
"Dukung saya dan saya akan membuat anda menjaid pemenang," kata Mourinho kepada para pemainnya seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.
Cara ini kemungkinan dilakukan Mou demi memenangkan kondisi di ruang ganti Spurs.
Pemecatan Mauricio Pochettino disinyalir karena dirinya tak bisa mengontrol kondisi ruang ganti Spurs akhir-akhir ini.
Oleh karena itu, konon terjadi beberapa perselisihan antar-pemain yang membuat performa tim menurun.
Day one: #THFC #COYS pic.twitter.com/PtLT2OdSkb
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) November 20, 2019
Baca Juga: Man United Dikaitkan Pochettino, Solskjaer Tetap Didukung Latih Klub
Sementara itu, di waktu terpisah, Mourinho mengaku bahagia dengan skuat yang dimilikinya di Spurs saat ini.
"Hadiah terbaik adalah pemain-pemain yang sudah ada di sini. Saya tidak membutuhkan pemain baru," kata Mourinho pada sesi konferensi pers pertamanya seperti dikutip Bolasport.com dari Daily Star.
"Saya hanya perlu mengenal pemain-pemain ini secara lebih baik."
"Saya mengetahui mereka dengan baik, tetapi Anda tidak akan pernah cukup mengenal pemain sampai bertemu dengan mereka," lanjut Mou.
"Saya bilang kepada para pemain bahwa saya datang ke sini karena mereka."
"Saya mencoba membeli beberapa orang untuk klub-klub yang berbeda dan terkadang saya bahkan tidak perlu mencoba karena Anda tahu seberapa sulitnya itu," tambahnya.
Mourinho juga menjanjikan passion untuk klub barunya saat ini saat diwawancarai Spurs TV.
"Saya tak bisa lebih bahagia lagi dan jika saya tak bahagia saya tak akan berada di sini," kata Mou.
"Apa yang saya janjikan? Passion (gairah), baik itu gairah kepada pekerjaan saya, tetapi juga gairah kepada klub ini."
Baca Juga: Target Transfer Perdana Jose Mourinho di Tottenham: Paulo Dybala!
“I couldn’t be happier and if I was not as happy as I am, I wouldn’t be here.”
Jose Mourinho’s first interview as Head Coach. #THFC #COYS pic.twitter.com/v316eMZM6N
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) November 20, 2019
Watch Jose Mourinho's first press conference as Spurs Head Coach in full on YouTube now. #THFC #COYS
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) November 21, 2019
"Ini merupakan kehormatan ketika manajer pergi ke sebuah klub dan merasa bahagia dengan skuat yang akan mereka miliki."
"Ini bukan kata-kata saya saat menjadi pelatih Tottenham. Ini adalah kata-kata saya yang saya ulangi pada 3 hingga 5 tahun terakhir saat saay menjadi lawan (Spurs)," ujar Mourinho.