Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Di antara para pemain Inter Milan musim ini, hanya trio Samir Handanovic, Milan Skriniar, dan Marcelo Brozovic yang tak pernah melewatkan satu menit pun penampilan di Liga Italia.
Dalam 12 putaran yang sudah berlangsung, trio Samir Handanovic, Milan Skriniar, dan Marcelo Brozovic selalu menjadi starter dan bermain penuh dengan masing-masing mengoleksi 1.080 menit bermain.
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, kembali mempercayai trio gacoannya ini dalam pertandingan terbaru Tim Biru-Hitam.
Pada pekan ke-13 Liga Italia, Sabtu (23/11/2019) malam waktu Italia atau Minggu dini hari WIB, Inter Milan bertamu ke Stadion Olimpico Turin untuk menghadapi tuan rumah Torino.
Inter Milan butuh kemenangan untuk mempertahankan jarak 1 poin dari pemuncak klasemen Juventus yang menang 3-1 atas Atalanta beberapa jam sebelumnya.
Conte praktis menurunkan tim terbaik yang dimilikinya.
Selain Handanovic, Skriniar, dan Brozovic, juga ada Diego Godin, Nicolo Barella, Romelu Lukaku, serta Lautaro Martinez yang menjadi starter.
Di kubu Torino, sejumlah pemain absen. Iago Falque, Diego Laxalt, dan Kevin Bonifazi tidak bisa bermain.
Untungnya bagi Torino, mereka masih bisa mengandalkan kiper Salvatore Sirigu, bek Armando Izzi, gelandang Daniele Baselli, dan striker Andrea Belotti.