Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Spanyol - Barcelona dan Real Madrid Kompak Lakukan Comeback

By Bagas Reza Murti - Minggu, 24 November 2019 | 05:21 WIB
Selebrasi pemain Real Madrid merayakan kemenangan atas Real Sociedad di Santiago Bernabeu, Sabtu (23/11/2019) atau Minggu dini hari WIB. (TWITTER.COM/REALMADRIDEN)

BOLASPORT.COM - Hasil lengkap Liga Spanyol pekan ke-14 hingga Sabtu (23/11/2019) termasuk hasil pertandingan Barcelona, Real Madrid dan Atletico Madrid.

Pertandingan pertama LaLiga pekan ke-14 dibuka pada Jumat (22/11/2019) atau Sabtu dini hari WIB yaki laga yang mempertemukan Levante Vs Mallorca.

Bertanding di Ciutat de Valencia, Levante mampu mengatasi Mallorca dengan skor 2-1.

Gol kemenangan tuan rumah dicetak oleh Roger Marti (52) dan Ruben Rochina (73'), hanya mampu dibalas satu gol Mallorca lewat Dani Rodriguez (65').

Kemenangan membawa Levante ke peringkat 9 dengan 20 poin.

Laga kedua menghadirkan Barcelona yang bertandang ke Leganes pada Sabtu (23/11/2019) pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: Lautaro Matinez-Romelu Lukaku Cetak Gol Ke-16, Inter Milan Hantam Torino 3-0

Blaugrana bangkit dari ketertinggalan dan menang atas tuan rumah dengan skor 2-1.

Tuan rumah unggul dulu lewat Youssef En-Nesyri pada menit ke-12 sebelum Luis Suarez (53') dan Arturo Vidal (79') membalikkan keadaan.

Kemenangan ini membuat Barcelona masih kokoh di puncak klasemen sementara La Liga.

Barcelona kini mengoleksi 18 angka dari 13 laga, sementara Leganes jadi juru kunci dengan koleksi poin 6.

TWITTER.COM/OPTAJOSE
Luis Suarez saat mencetak gol untuk Barcelona ke gawang Leganes pada laga Liga Spanyol, Sabtu (23/11/2019)

Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris - Liverpool Teruskan Kemenangan, Man City Kandaskan Chelsea

Sementara itu, beberapa jam setelahnya, Atletico Madrid ditahan imbang 1-1 oleh Granada di Los Carmenes.

Tim asuhan Diego Simeone itu mampu unggul dulu lewat Renan Lodi pada menit ke-60.

Tujuh menit berselang, tuan rumah menyamakan kedudukan melalui German Sanchez.

Tambahan satu poin membuat Los Rojiblancos masih menghuni peringkat ke-3 dengan 25 poin, di bawah Barcelona dan Real Madrid.

Real Madrid sendiri bangkit dari ketinggalan untuk menang 3-1 atas Real Sociedad di Stadion kebanggaan mereka, Santiago Bernabeu.

Sempat dikejutkan dengan gol William Jose pada menit ke-2 akibat blunder Sergio RamosReal Madrid kemudian mencetak 3 gol berturut-turut melalui Karim Benzema (37'), Federico Valverde (48') dan Luka Modric (74').

Kemenangan ini membuat Madrid kembali menyamai poin Barcelona yang untuk sementara berada di puncak klasemen Liga Spanyol, yakni 28 poin.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Lakoni Comeback, Man City Sukses Kudeta Chelsea

TWITTER.COM/LALIGAEN
Selebrasi Luka Modric dan Federico Valverde usai Real Madrid menang atas Real Sociedad di Stadion Santiago Bernabeu pada pekan ke-14 Liga Spanyol, Sabtu (23/11/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Hasil Liga Spanyol pekan ke-14 hingga Sabtu (23/11/2019):

  • Levante 2-1 Mallorca (Roger Marti 52', Ruben Rochina 73'; Dani Rodriguez 65')
  • Leganes 1-2 Barcelona (Youssef En-Nesyri 12'; Luis Suarez 53', Arturo Vidal 79')
  • Real Betis 2-1 Valencia (Joaquin 37', Sergio Canales 90'; Maxi Gomez 32')
  • Granada 1-1 Atletico Madrid (German Sanchez 67'; Renan Lodi 60')
  • Real Madrid 3-1 Real Sociedad (Karim Benzema 37', Federico Valverde 48', Luka Modric 74'; Willian Jose 2')

Klasemen Liga Spanyol pekan ke-14

Klasemen oleh Sofascore Skor Langsung

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P