Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dibuang Man United, Chris Smalling Jadi Bek Level Dewa di Italia

By Beri Bagja - Senin, 25 November 2019 | 10:35 WIB
Chris Smalling tampil bagus sejak direkrut AS Roma dari Manchester United. (TWITTER.COM/OPTAPAOLO)

BOLASPORT.COM - Chris Smalling membuktikan diri dari sosok yang sering dihujat saat membela Manchester United, ia kini berubah menjadi pemain kunci di klub baru, AS Roma.

Chris Smalling direkrut AS Roma sebagai pemain pinjaman dari Manchester United pada bursa musim panas lalu.

Bek sentral Inggris berusia 30 tahun itu tersingkir dari skuad Setan Merah dan terpaksa melipir ke Italia.

Di tengah kritik yang sering menerpanya, Man United memang menjalankan regenerasi skuad dan mendatangkan bek termahal dunia, Harry Maguire.

Akibatnya, tersingkirlah Smalling dari klub yang dibelanya dalam 323 penampilan tersebut.

Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia - Penampilan Memukau Smalling hingga Kemenangan Dramatis Lazio

Baca Juga: Smalling: Saya Kangen Man United, tetapi...

Baca Juga: 3 Rekor yang Diciptakan Inter Milan dari Kemenangan atas Torino

Terbuang ke Italia, Smalling malah jadi idola dan tampil melebihi ekspektasi.

Bahkan kemampuan mantan bek Fulham itu kini seperti ada di "level dewa", terutama melihat performanya belakangan.