Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kiper Chivas Guadalajara mencetak gol lewat sepakan jarak jauh dari daerah kotak penaltinya sendiri.
Seorang kiper sudah pasti jarang mencetak gol.
Namun sepanjang sejarah sepak bola, sekalinya mereka mencetak gol ada nuansa yang berbeda, yaitu prosesnya yang terbilang sensasional.
Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Kiper Pertama di Sepak Bola Profesional yang Mencetak Hat-trick
Contohnya bisa dilihat bagaimana (eks) kiper legendaris seperti Rogerio Ceni dan Jose Chilavert mencetak gol dengan spesialisasi tendangan bebasnya.
Atau contoh lain adalah keberuntungan yang menghinggap bekas kiper Stoke City, Asmir Begovic.
Pada 2013, kiper Bosnia itu mencetak gol lewat tembakan yang dilesatkan dari area kotak penaltinya sendiri ke gawang Southampton yang dijaga Artur Boruc.
Nah, kiper Chivas Guadalajara, Jose Antonio 'Tono' Rodriguez, bernasib serupa Begovic ketika membela timnya pada laga Liga Meksiko pekan ke-19.
Melawan tim penghuni posisi buncit klasemen Liga Meksiko, Veracruz, Rodriguez mencetak gol penutup bagi timnya.