Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dua klub Liga Inggris, Arsenal dan Manchester United, dikabarkan berminat untuk mendatangkan pemain muda Atlanta United, Ezequiel Barco.
Ezequiel Barco mulai menarik perhatian dari klub-klub besar Eropa semenjak bermain untuk Atlanta United di MLS.
Atlanta United mendapatkan Ezequiel Barco setelah menebus 15 juta euro (sekitar Rp 232 miliar) dari Independiente pada Januari 2018 lalu.
Pada musim 2019-2020, Ezequiel Barco telah mengemas 4 gol dan 6 assist untuk Atlanta di berbagai ajang kompetitif.
Baca Juga: Tuchel Sindir Zidane: Kadang Orang Bisa Suka Pemain yang Tidak Bisa Dimiliki
Meski baru berusia 20 tahun, Ezequiel sudah diburu sejumlah klub top Eropa.
Dilansir BolaSport.com dari Record, raksasa Portugal, Sporting CP mengincar Ezequiel Barco yang telah dipantau dalam beberapa minggu terakhir.
Sporting CP mengincar winger asal Argentina tersebut sebagai pengganti Bruno Fernandes yang pergi pada bursa transfer musim dingin mendatang.
Sporting CP tidaklah sendirian dalam mengejar Barco.
Baca Juga: Prediksi Line-up Juventus Vs Atletico - Krisis Tuan Rumah Meski Megabintang Kembali
Laporan dari Mirror menyebut dua raksasa Liga Inggris, Arsenal dan Manchester United dikabarkan turut tertarik mendatangkan Barco pada bursa transfer musim dingin mendatang.
Kemampuan Barco bermain sebagai winger dan gelandang serang menjadi daya tarik Arsenal dan Manchester United untuk meminangnya.
‘Arsenal and Manchester United set for January transfer battle as they chase Ezequiel Barco’ – Daily Mail https://t.co/IU2lbJTvvK pic.twitter.com/Heoio1pRJC
— ArsenalBiB (@ArsenalBi) November 26, 2019
Barco tidak hanya bersinar bersama Atlanta United di MLS tetapi juga tampil impresif bersama timnas Argentina U-20 pada ajang Piala Dunia U-20 di Polandia awal tahun 2019.
Dari empat pertandingan yang dijalaninya bersama timnas Argentina U-20 di ajang Piala Dunia U-20, Barco mampu mengemas 2 gol dan 2 assist.
Pemain kelahiran Villa Gobernador Galvez itu mencetak brace dalam laga pembuka Piala Dunia U-20 melawan Afrika Selatan yang dimenangkan Argentina dengan skor 5-2.
Dia juga turut membantu tim yang dilatih Frank de Boer ke babak play-off, di mana mereka berhasil sampai ke Final Konferensi sebelum dikalahkan oleh Toronto FC.
View this post on InstagramAyo Indonesia! . #seagames2019 #timnasday #gridnetwork
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on