Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Tidak Tertarik untuk Memboyong Ivan Rakitic dari Barcelona

By Adi Nugroho - Rabu, 27 November 2019 | 10:30 WIB
Gelandang tengah Barcelona, Ivan Rakitic (TWITTER.COM/MANUNITED_ENG_)

BOLASPORT.COM - Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici, mengungkapkan bahwa timnya tidak tertarik untuk mendatangkan Ivan Rakitic pada bursa transfer Januari mendatang.

Klub raksasa Liga Italia, Juventus, sudah sering dikaitkan dengan kabar akan mendatangkan gelandang Barcelona, Ivan Rakitic.

Nasib Rakitic di Barcelona yang mulai tak menentu menyebabkan gelandang tim nasional Kroasia itu dikabarkan ingin angkat kaki dari Camp Nou.

Juventus disebut-sebut sebagai salah satu klub yang paling potensial untuk mendaratkan Rakitic dari Barcelona.

 Baca Juga: Lewandowski dan Messi, Manusia Penghasil Gol Langka di Liga Champions

Akan tetapi, kabar tersebut ditepis oleh Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici, yang mengatakan klubnya tidak tertarik mendatangkan Rakitic.

Menurut Paratici, skuad Juventus saat ini sudah cukup bagus dan sedang tidak membutuhkan tambahan tenaga lagi.

Baca Juga: Frank Lampard Sebut Salah Satu Pemainnya Kurang Profesional

"Kami memiliki tim yang hebat dan tidak sedang mencari penguatan sekarang," ucap Paratici seperti dikutip BolasSport.com dari ESPN.

"Saat ini kami sudah kuat di setiap posisi. Rakitic adalah pemain hebat, tetapi kami tidak tertarik," ucap Paratici menambahkan.

Baca Juga: Cetak Gol, Egy Maulana VIkri Dapat Sorotan dari Lechia Gdansk

Padahal, Barcelona kabarnya sudah terbuka dengan tawaran yang masuk untuk memboyong Rakitic.

Dilansir BolaSport.com dari AS English, Barcelona mematok harga sebesar 40 juta euro (sekitar 621 miliar rupiah) untuk Rakitic.

Baca Juga: VIDEO - Eden Hazard Pamer Teknik Operan Tingkat Dewa

Hal ini secara langsung menutup kemungkinan Rakitic akan berseragam hitam-putih Juventus pada Januari nanti.

Itu juga berarti Rakitic harus mencari alternatif lain jika benar dirinya hengkang dari Barcelona.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ayo Indonesia! . #seagames2019 #timnasday #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P