Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Hadapi Vietnam, Indra Sjafri Pantau Dua Pemain Timnas U-22 Indonesia yang Cedera

By Bayu Chandra - Jumat, 29 November 2019 | 12:30 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri di Lapangan G, Komplek Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11/2019). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Indra Sajfri memantau kondisi dari Firza Andika dan Muhammad Rafli yang dikabarkan cedera ketika laga timnas U-22 Indonesia menang 2-0 atas Singapura.

Kemenangan 2-0 timnas U-22 Indonesia atas Singapura harus dibayar mahal dengan kabar cederanya, Muhammad Rafli dan Firza Andika.

Muhammad Rafli dan Firza Andika dikabarkan cedera setelah memperkuat timnas U-22 Indonesia pada laga melawan Singapura di Stadion Rizal Memorial, pada Kamis (28/11/2019).

Muhammad Rafli harus ditarik keluar pada menit ke-31 setelah berbenturan keras dengan pemain lawan. Rafli pun langsung digantikan oleh Osvaldo Haay.

Baca Juga: SEA Games 2019- Aktor Kemenangan Timnas U-22 Indonesia Atas Singapura Dilirik Media Asing

Adapun Firza Andika hanya mampu berlaga pada babak pertama dan harus digantikan oleh Alekvan Djin pada babak kedua.

Dilansir BolaSport.com dari laman Kompas, setelah laga, pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, mengatakan bahwa kondisi keduanya akan terus dipantau.

Indra Sjafri ingin memastikan apakah Muhammad Rafli dan Firza Andika bisa bermain atau tidak pada laga selanjutnya.

"Kami harus segera mengetahui apakah mereka bisa bermain atau tidak pada laga berikutnya," ucap Indra Sjafri.