Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gawangnya Masih Bersih, Kiper Timnas U-22 Indonesia Singgung Kerja Tim

By Hugo Hardianto Wijaya - Jumat, 29 November 2019 | 15:30 WIB
Kiper timnas U-22 Indonesia, Nadeo Arga Winata. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Kiper timnas U-22 Indonesia, Nadeo Arga Winata, menyebutkan bahwa catatan cleansheet-nya di SEA Games 2019 berasal dari kerja sama tim.

Kiper utama timnas U-22 Indonesia, Nadeo Arga Winata, memiliki catatan impresif dalam dua laga yang sudah dijalani di SEA Games 2019.

Kiper milik Borneo FC tersebut belum sekali pun kebobolan dari dua laga melawan Thailand dan Singapura.

Baca Juga: Robert Alberts Tetap Apresiasi Perjuangan Pemain Persib Meski Tumbang dari Bali United

Nadeo berhasil mempertahankan gawangnya untuk tetap bersih sepanjang 180 menit.

Terkait catatan cleansheet-nya, Nadeo menjawab dengan rendah hati.

Menurutnya, hasil baik tersebut tidak hanya berasal dari usahanya, melainkan juga berkat kerja keras seluruh tim.

"Ini bukan karena saya saja. Semuanya berkat kerja keras tim mulai dari pelatih, pemain, sampai ofisial," ujar Nadeo dilansir Bolasport.com dari Antara News.

Baca Juga: Lawan Timnas U-22 Indonesia, Pelatih Vietnam: Kami Harus Temukan 11 Pemain Terbaik

Penampilan menawan Nadeo di SEA Games 2019 juga diakui oleh pelatih skuad Garuda Muda, Indra Sjafri.

Pelatih asal Sumatra Barat tersebut sepakat bahwa penampilan Nadeo semakin membaik seiring waktu.

"Saya setuju (Nadeo tampil baik)," kata Indra singkat.

Penampilan apik Osvaldo Haay dkk di SEA Games 2019 membuat timnas U-22 Indonesia menempel ketat Vietnam di puncak klasemen Grup B.

Baca Juga: Indra Sjafri Berpesan Pemain Timnas U-22 Indonesia Harus Pandai Jaga Kondisi Kebugaran

TWITTER.COM/PSSI
Kontingen timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2019.

Sejatinya Indonesia dan Vietnam sama-sama mengoleksi enam poin dari dua pertandingan, namun saat ini Vietnam masih unggul selisih gol.

Kedua tim akan saling berhadapan pada matchday ketiga Grup B SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Minggu (1/12/2019).

Baca Juga: Daddies Vs Minions di Kejurnas, Awalnya Tanding Serius Lalu Adu Lawak

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P