Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tukar Nasib Dua Tim Asal Jawa Barat, Persib Bandung dan Tira-Persikabo

By Nezatullah Wachid Dewantara - Sabtu, 30 November 2019 | 12:00 WIB
Pemain Persib Bandung, Esteban Vizcarra (kanan), berduel dengan pemain PS Tira-Persikabo, Munadi (kiri), pada partai pekan ke-18 Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Selasa (14/9/2019). (TWITTER PERSIB)

BOLASPORT.COM - Dua tim asal Provinsi Jawa Barat, Persib Bandung dan PS Tira-Persikabo punya cerita yang bertolak belakang dalam dua putaran Liga 1 musim 2019.

Dua cerita berbeda dialami oleh dua tim perwakilan Jawa Barat, Persib Bandung dan Tira-Persikabo dalam Liga 1 2019.

Pada putaran pertama, Tira-Persikabo tampil begitu perkasa dengan mampu mencatatkan rekor 13 kali bertanding tanpa satu pun mengalami kekalahan.

Sementara Persib Bandung kala itu harus berjuang mati-matian untuk bisa mendapatkan kemenangan.

Baca Juga: Waketum PSSI Katakan Luis Milla Tak Jamin Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2020

Baca Juga: PSSI Minta Luis Milla Tidak Mempersalahkan Pihak Lain jika Gagal Lagi

Tira-Persikabo yang saat itu diasuh Rahmad Darmawan bahkan menjadi salah satu tim yang digadang-gadang akan menjadi juara Liga 1 musim ini.

Bagaimana tidak, tim berjulukan Laskar Padjadjaran tersebut mampu menampilkan performa luar biasa sejak dimulainya kompetisi.

Mereka berhasil menyapu delapan laga dengan kemenangan dan lima lainnya berakhir imbang.