Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - SEA Games 2019 akan resmi dibuka lewat upacara pembukaan atau opening ceremony yang berlangsung pada Sabtu (30/11/2019).
Pagelaran SEA Games edisi ke-30 secara resmi akan dibuka lewat upacara pembukaan di Philipine Arena Bulacan, Filipina, pada malam ini.
Upacara pembukaan SEA Games 2019 rencananya akan dilangsungkan mulai pukul 18.00 waktu setempat atau pukul 19.00 WIB.
Menurut kabar yang didapat BolaSport.com, Panitia Penyelenggara SEA Games 2019 (Phisgoc) menyiapkan kejutan pada acara pembukaan nanti.
Seperti namanya, yaitu kejutan, tidak banyak informasi soal pertunjukkan apa saja yang akan ditampilkan oleh tuan rumah dalam opening ceremony.
"Phisgoc terlalu merahasiakan apa saja acara yang disajikan pada pembukaan. Kami hanya sedikit mengetahuinya," kata wartawan Rajah Broadcasting, Michael Francisco.
Adapun kolega Francisco, Michael Galdiano, menyebut dirinya hanya mengetahui adanya 11 ratu kecantikan dari Filipina yang akan membawa bendera negara peserta dalam defile.
Galdiano mengatakan bendera Indonesia dalam defile akan dibawakan oleh Miss World 2013, Megan Young.
Baca Juga: Klasemen Hari Pertama PMCO Fall Split Global Final, Bigetron Buka Peluang Jadi Juara Dunia
Indonesia sendiri mengirimkan 841 atlet dan 256 ofisial ke Filipina untuk berjuang dalam pesta olahraga multi-event terbesar di Asia Tenggara itu.
Atlet polo air, Ridjkie Mulia, yang baru saja mempersembahkan medali emas bersama rekan-rekan setimnya, akan berada di depan untuk membawa bendera Merah Putih.
Kontingen Indonesia ditargetkan mendapat 45 medali emas dari SEA Games 2019.
Sementara ketika melepas delegasi Indonesia pada Rabu (27/11/2019), Presiden Joko Widodo menargetkan posisi dua besar di SEA Games 2019.
Baca Juga: SEA Games 2019 - Polo Air Juara, Indonesia Raih Emas Pertama yang Bernilai Sejarah
Prosesi upacara pembukaan SEA Games 2019 dapat disaksikan secara langsung di TVRI. Adapun siaran tundanya bisa ditonton di RCTI pada pukul 23.00 WIB.
Bagi BolaSporter yang memiliki gawai dapat menyaksikan upacara pembukaan SEA Games 2019 melalui live streaming di TVRI (klik) atau aplikasi TVRI KLIK (klik).
Saksikanlah kemeriahan perayaan Pembukaan SEA GAMES ke-30 2019 Philipina, 30 Nov. 2019 mulai pkl. 18.00 WIB...Disiarkan secara langsung dari Philippine Arena...#SEAGamesdiTVRI#MediaPemersatuBangsa pic.twitter.com/uSm8DSQBDM
— TVRI Siaran Nasional (@TVRINasional) November 27, 2019
Baca Juga: Luis Milla: Pelatih Barcelona pun Tak Bisa Beri Garansi Juara
View this post on InstagramAyo Indonesia! . #seagames2019 #timnasday #gridnetwork
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on