Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United Alihkan Fokus ke Haaland, Peluang Mandzukic Gabung Pupus

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 30 November 2019 | 19:30 WIB
Penyerang senior Juventus, Mario Mandzukic, yang dikabarkan masuk dalam bidikan Manchester United. (TWITTER.COM/TRANSFERNEWSCEN)

BOLASPORT.COM - Manchester United dilaporkan menutup pintu bagi Mario Mandzukic setelah mengalihkan perhatian mereka kepada Erling Haaland pada bursa transfer musim dingin Januari 2020 mendatang.

Manchester United telah menargetkan untuk mendatangkan striker baru pada Januari 2020 mendatang.

Satu nama kuat telah dihubung-hubungkan bakal bergabung dengan Manchester United.

Penyerang veteran Juventus, Mario Mandzukic, dikaitkan kuat bakal menjadi bagian dari Manchester United pada Januari 2020 mendatang.

 Baca Juga: Chelsea Tetapkan 2 Pemain sebagai Calon Pengganti Willian

Mario Mandzukic sendiri telah mengungkapkan keinginannya bergabung dengan tim Setan Merah sebelum jendela transfer musim dingin dibuka.

Perekrutran striker 33 tahun tersebut dinilai bertentangan dengan filosofi Ole Gunnar Solskjaer yang berencana mendatangkan pemain muda ke dalam skuadnya.

Di sisi lain, pembelian Mandzukic dinilai memiliki benefit secara instan untuk menambah daya gedor Man United yang loyo di Liga Inggris musim 2019-2020.

Selain itu, pengalaman dari Mandzukic juga dapat menjadi bekal bagi pemain muda anak asuh Ole Gunnar Solskjaer.

Baca Juga: Kedalaman Skuad Jadi Satu Penyebab Bobroknya Penampilan Man United

Namun, dilansir BolaSport.com dari Tuttosport, tim Setan Merah justru memutuskan untuk tidak merekrut Mandzukic pada Januari 2020 mendatang.

Kubu Man United beranggapan bahwa mereka tidak ingin mendatangkan pemain yang tidak mendapatkan kesempatan bermain di liga terkait sama sekali.

TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Penyerang muda RB Salzburg, Erling Braut Haaland, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Napoli dalam pertandingan matchday keempat Liga Champions.

Mandzukic memang tidak mendapatkan kesempatan sama sekali oleh Maurizio Sarri di Liga Italia musim ini.

Namanya pun dicoret dari daftar pemain yang diikutkan Juventus untuk tampil di Liga Champions.

Baca Juga: Klopp Tidak Khawatir Dengan Badai Cedera yang Menimpa Liverpool

Seiring kondisi itu, Solskjaer justru tertarik untuk mendatangkan striker muda milik RB Salzburg, Erling Haaland.

Solskjaer menargetkan Man United dapat memboyong Erling Haaland dengan menyodorkan tawaran senilai 75 juta pounds (sekitar Rp 1,36 triliun) pada Januari 2020 mendatang.

Pelatih asal Norwegia tersebut menilai sosok Haaland dapat menjadi predator di lini depan tim jika langsung dimainkan.

Penyerang 19 tahun itu telah menunjukkan penampilan gemilang bersama RB Salzburg terutama di ajang Liga Champions.

Baca Juga: Luis Suarez Yakin Griezmann Akan Selalu Didukung di Barcelona

Dari 5 penampilan di ajang Liga Champions, Haaland sukses membukukan 8 gol.

Namanya mengungguli striker ulung Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, di jajaran topscorer.

Haaland menjadi pemain pertama yang mencetak enam gol dalam tiga pertandingan Liga Champions pertamanya.

Ia pun tercatat menjadi pemain kedua yang mencetak gol setiap laga dari tiga penampilan pertamanya di Liga Champions, setelah Karim Benzema.

Di Liga Austria, penyerang Norwegia itu mampu mengemas 15 gol dari 12 penampilan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pelatih Persela Lamongan Nil Maizar dipilih BolaSport.com menjadi pelatih terbaik Liga 1 pekan ke-29. . #perselalamongan #nilmaizar #liga1

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P