Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Babak I - Pertahanan ala Ljungberg Ceroboh, Arsenal Tertinggal 1-2

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 1 Desember 2019 | 22:08 WIB
Laga Norwich City vs Arsenal di pekan ke-14 Liga Inggris, Minggu (1/12/2019) di Carrow Road, berakhir dengan skor 2-1 pada babak pertama. (TWITTER @ARSENAL)

Pada kesempatan kedua, Aubameyang tidak menyia-nyiakan kesempatan lagi. Skor 1-1.

Menjelang babak pertama berakhir, pertahanan Arsenal kembali memberikan terlalu banyak ruang tembak kepada Norwich.

Menerima umpan Onel Hernandez dari kiri, Todd Cantwell bebas melakukan tembakan yang tak bisa dijangkau Leno. Gol! Norwich 2, Arsenal 1.

Babak pertama pun berakhir dengan keunggulan Norwich City atas tamunya, Arsenal.

Norwich City vs Arsenal 2-1 (Teemu Pukki 21', Todd Cantwell 45'/Pierre-Emerick Aubameyang 29'pen)

Norwich (4-2-3-1): 1-Tim Krul; 2-Maximilian Aarons, 6-Christoph Zimmermann, 4-Ben Godfrey, 3-Samuel Byram; 19-Tom Trybull, 24-Ibrahim Amadou; 23-Kenny McLean, 14-Todd Cantwell, 11-Onel Hernandez; 22-Teemu Pukki.

Arsenal (4-3-1-2): 1-Bernd Leno; 21-Callum Chambers, 20-Shkodran Mustafi, 23-David Luiz, 31-Sead Kolasinac; 34-Granit Xhaka, 29-Matteo Guendouzi, 28-Joseph Willock; 10-Mesut Oezil; 9-Alexandre Lacazette, 14-Pierre-Emerick Aubameyang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P