Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito mengaku masih beradaptasi dengan lapangan setelah menang atas wakil Kamboja, Leng Sopheaktra pada bulu tangkis individu SEA Games 2019.
Shesar Hiren Rhustavito belum mendapat kendala saat menghadapi Leng Sopheaktra pada Kamis (5/12/2019).
Bertanding di Muntinlupa Sports Complex, Filipina, Shesar Hiren Rhustavito menang atas Leng Sopheaktra dengan skor 21-4, 21-11.
Dalam partai selanjutnya, pebulu tangkis kelahiran Sukoharjo ini akan menghadapi di antara Soong Joo Ven (Malaysia) dan Loh Kean Yew (Singapura).
Baca Juga: SEA Games 2019 - Shesar Hiren Ingin Buktikan Diri Saat Gantikan Jonatan Christie
Seusai pertandingan, Shesar kemudian berkomentar mengenai laga yang dilakoninya.
"Main hari ini, saya lebih ingin mencoba ke penguasaan lapangan dan angin," kata Shesar dikutip BolaSport.com dari Badmintonindonesia.org.
"Tetapi, saya belum terlalu dapat feel-nya karena tadi lawannya terlalu cepat mati."
"Jadi menang kalah anginnya belum terlalu dapet," katanya melanjutkan.
Baca Juga: SEA Games 2019 - Kangen Makanan Indonesia, Pihak CdM Siap Antar
Sekadar pengingat, turnamen SEA Games 2019 ini merupakan yang pertama kalinya bagi Shesar.
Pemain berusia 25 tahun ini dalam debutnya berharap dapat mempersembahkan medali untuk Indonesia.
"Targetnya pengen dapat medali. Tetapi, saya enggak mau muluk-muluk dulu, jalani saja satu-satu," ujar Shesar.
Selain Shesar, Indonesia juga mengirim Firman Abdul Kholik di nomor tunggal putra cabor bulu tangkis individu SEA Games 2019.
Sayang, Firman Abdul Kholik harus menyerah setelah kalah dari Sitthikom Thammasin asal Thailand 21-9, 21-17 pada babak 16 besar.
Baca Juga: SEA Games 2019 - Pelatih Mengaku Kecewa dengan Performa Fajar/Rian