Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ruud Gullit Calon Pelatih Timnas Indonesia? Ini Kata Sang Manajer

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 5 Desember 2019 | 17:45 WIB
Pemain timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum menghadapi timnas Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019). (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

BOLASPORT.COM - PSSI sampai saat ini masih mencari siapa pelatih yang pantas menukangi timnas Indonesia.

Sudah ada dua pelatih yang melakukan fit and proper test kepada PSSI, yakni Luis Milla dan Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong terlebih dahulu bertemu PSSI di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 19 November 2019.

Selang 10 hari kemudian giliran Luis Milla bertemu PSSI di Manila, Filipina.

Kini kandidat pelatih timnas Indonesia kembali bertambah.

PSSI dikabarkan tertarik untuk mendatangkan pelatih asal Belanda, Ruud Gullit.

Baca Juga: Dari Menit ke Menit Sepak Bola SEA Games 2019 - Indonesia Pimpin Grup B di Menit ke-47

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengaku sudah meminta Sekjen PSSI, Ratu Tisha, untuk menghubungi Ruud Gullit.

Saat ini dikabarkan mantan pemain Chelsea itu belum merespons jawaban PSSI.

"Kami meminta Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, berkomunikasi dengan dia di Belanda. Sampai saat ini, belum ada kepastian bisa atau tidaknya," kata M Iriawan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

euro2020

A post shared by Ruud Gullit (@ruudgullit) on

Baca Juga: Tekad Ganda Putri Jepang Tebus Kegagalan pada BWF World Tour Finals 2019

Mengenai pernyataan M Iriawan, manajer timnas Indonesia, Sumardji, ikut berkomentar.

Sumardji mengatakan ia tidak ingin berspekulasi terkait kabar Ruud Gullit sebagai salah satu kandidat pelatih timnas Indonesia.

"Saya tidak mau berkomentar soal itu," kata Sumardji.

Baca Juga: Manajer Timnas U-22 Indonesia, Malam di Jakarta, Siang di Manila

Pria yang juga menjabat sebagai manajer Bhayangkara FC itu mengaku ikut hadir saat Luis Milla dan Shin Tae-yong melakukan fit and proper test.

"Saya dua-duanya ikut melihat namun saya tidak ingin berkomentar," kata Sumardji.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P