Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan sementara unggul tipis 2-1 atas Bologna pada babak pertama pertandingan pekan ke-15 Liga Italia.
AC Milan bertandang ke markas Bologna, Stadion Renato Dall'Ara, dalam lanjutan pertandingan pekan ke-15 Liga Italia, Minggu (8/12/2019) atau Senin dini hari WIB.
Tuan rumah Bologna justru memiliki peluang pertama untuk unggul melalui sepakan keras Andreas Skov Olsen pada menit ke-2.
Tembakan kaki kiri Andreas Skov Olsen dari pojok luar kotak penalti AC Milan masih bisa diantisipasi oleh Gianluigi Donnarumma.
Baca Juga: Kyle Walker Sebut Perburuan Gelar Liga Inggris Man City Belum Berakhir
AC Milan masih mencoba menemukan ritme permainan dalam 5 menit awal babak pertama.
Petaka bagi tuan rumah ketika Krzysztof Piatek dijatuhkan oleh Mattia Bani di kotak terlarang pada menit ke-13. Wasit Daniele Chiffi langsung menunjuk titik putih untuk menghadiahi AC Milan penalti.
Para pemain Bologna sempat melakukan protes tetapi wasit Daniele Chiffi tidak bergeming.
Pada menit ke-15, Krzysztof Piatek sendiri yang menjadi algojo tendangan penalti sukses menyarangkan bola ke pojok kiri bawah gawang Bologna tanpa mampu dihalau Lukasz Skorupski yang salah membaca arah bola. AC Milan 1-0 Bologna.