Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Indonesia Vs Vietnam, Hantu Si Naga Api di SEA Games 10 Tahun Silam

By Beri Bagja - Senin, 9 Desember 2019 | 21:55 WIB
Pemain timnas U-22 Vietnam merayakan gol yang dicetak ke gawang timnas U-22 Indonesia pada fase grup SEA Games 2019. (VFF.ORG.VN)

BOLASPORT.COM - Timnas U-22 Vietnam punya mimpi buruk menjelang laga final SEA Games 2019 yang harus dimanfaatkan timnas U-22 Indonesia terkait kegagalan di masa lalu.

Timnas U-22 Indonesia bersua Vietnam pada partai puncak cabor sepak bola pria SEA Games 2019 di Rizal Memorial Stadium, Manila, Selasa (10/12/2019).

Garuda Muda membidik medali emas pertama dalam 28 tahun, sedangkan dahaga Ksatria Naga Api, julukan timnas U-22 Vietnam, berlangsung lebih lama.

Satu-satunya medali emas tercatat atas nama Vietnam lahir pada 1959 ketika kejuaraan masih bernama Southeast Asia Peninsular Games.

Itu pun dengan negara mereka masih memakai identitas Vietnam Selatan.

Baca Juga: Jelang Final SEA Games 2019, Vietnam Sudah Mendeteksi Kehebatan Timnas U-22 Indonesia

Baca Juga: Final SEA Games 2019: Puasa 28 Tahun Indonesia dan 60 Tahun Vietnam

Baca Juga: Media Vietnam Soroti 2 Pilar Timnas U-22 Indonesia Jelang Final SEA Games 2019

Baca Juga: Kuliti Kelebihan, Pelatih Vietnam: Saya Tak Setuju Anggapan Pemain Timnas U-22 Indonesia Miliki Cara Main Keras

Kali terakhir Vietnam sangat dekat dengan medali emas SEA Games adalah pada edisi 2009 di Laos.