Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sontekan jarak dekat Tammy Abraham dan sundulan deras Cesar Azpilicueta membawa Chelsea unggul atas Lille pada babak pertama.
Chelsea menjamu wakil Prancis, Lille pada matchday keenam Liga Champions Grup H, Rabu (11/12/2019) di Stadion Stamford Bridge, London.
Bek Chelsea, Antonio Ruediger kembali memperkuat tim bahkan menjadi starter setelah sebelumnya cedera lama.
Chelsea butuh menang jika ingin lolos ke babak 16 besar.
Mendapat dukungan penuh dari tuan rumah, Chelsea mendominasi penguasaan bola.
Anak asuh Frank Lampard akhirnya memimpin pada menit 20'.
Bermula dari akselerasi Willian di sisi kanan penyerangan, bola kemudian dikirimkan pemain asal Brasil itu ke tengah.
Striker produktif Chelsea, Tammy Abraham, yang menunggu di depan gawang dengan dinginnya menyontek bola ke gawang Lille yang dijaga Mike Maignan. Chelsea 1, Lille 0.
Baca Juga: Inter Vs Barcelona - Dibobol Pemain Debutan, Pasukan Antonio Conte Masih Bisa Lolos
Pertengahan babak pertama Chelsea menguasai penguasaan bola sebanyak 71 persen, sehingga Lille sulit mengembagkan serangan.
Pada menit 35', Chelsea menggandakan keunggulan lewat sundulan sang kapten Cesar Azpilicueta yang mengonversi umpan sepakan penjuru Emerson Palmieri.
Baca Juga: Arsenal Ikut Bersaing dengan Inter dan Juventus untuk Boyong Smalling
Lille berupaya bermain sabar, tetapi gawang Chelsea yang dijaga Kepa Arrizabalaga tetap aman dari penyerangan sampai babak pertama berakhir.
Chelsea (4-3-3)
1-Kepa Arrizabalaga; 33-Emerson Palmieri, 15-Kurt Zouma, 2-Antonio Ruediger, 28-Cesar Azpilicueta; 17-Mateo Kovacic, 5-Jorginho, 7-N'Golo Kante; 10-Willian, 22-Christian Pulisic, 9-Tammy Abraham
Subs: Andreas Christensen, Ross Barkley, Willy Caballero, Mason Mount, Callum Hudson-Odoi, Michy Batshuayi, Reece James
Pelatih: Frank Lampard
Lille (4-2-3-1)
16-Mike Maignan; 17-Mehmet Zeki Celik, 2-Tiago Djalo, 4-Gabriel, 26-Jeremy Pied; 8-Xeka, 24-Boubakary Soumare; 11-Luiz Araujo, 12-Yusuf Yazici, 20-Thiago Maia; 9-Loic Remy
Subs: Leo, Jose Fonte, Victor Osimhen, Jonathan Ikone, Jonathan Bamba, Renato Sanchez, Domagoj Bradaric
Pelatih: Christophe Galtier