Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kiper timnas U-22 Indonesia, Nadeo Argawinata, mengaku sangat sedih setelah gawangnya kemasukan tiga gol dari Vietnam.
Timnas Indonesia harus rela kalah dari timnas Vietnam pada laga final SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manilam Filipina, Selasa (10/12/2019).
Kiper Indonesia, Nadeo Argawinata, mengatakan tak hanya dirinya yang sedih, tetapi semua pemain timnas U-22 Indonesia.
Dalam laga final kemarin malam, timnas U-22 Indonesia menelan kekalahan 0-3 dari Vietnam.
Skuat asuhan Indra Sjafri itu pun gagal mendapatkan medali emas dan hanya pulang membawa medali perak ke Tanah Air.
"Pasti saya sangat sedih, siapa yang tidak sedih gawangnya kemasukan tiga gol," kata Nadeo Argawinata kepada BolaSport.com.
"Jangankan tiga gol, satu gol saja sedih kalau kami kalah," ucap pemain asal klub Borneo FC itu.
Meskipun demikian, Nadeo Argawinata tetap mengapresiasi kinerja rekan-rekannya yang sudah tampil maksimal melawan Vietnam.
Baca Juga: Conte Akui Terpukul karena Ulah Bocah 17 Tahun Barcelona