Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inter Milan Rontok, Bukti Antonio Conte Memang Butut di Liga Champions

By Beri Bagja - Rabu, 11 Desember 2019 | 17:45 WIB
Ekspresi pelatih Inter Milan, Antonio Conte. (TWITTER.COM/SQUAWKANEWS)

BOLASPORT.COM - Inter Milan gagal melaju ke babak besar Liga Champions, sehingga mempertegas rekor buruk pelatih Antonio Conte di kancah antarklub Eropa.

Inter Milan menyerah 1-2 saat menjamu Barcelona dalam partai terakhir fase grup Liga Champions di Giuseppe Meazza, Milan, Selasa (10/12/2019).

Gol tembakan Romelu Lukaku sebatas membuat skor menjadi 1-1 setelah Barca unggul lebih dulu via lesakan Carles Perez.

Empat menit jelang akhir waktu normal, Barcelona yang turun tanpa diperkuat Lionel Messi menentukan kemenangan lewat gol wonderkid mereka, Ansu Fati.

Jadilah Inter mengubur asa lolos ke fase gugur Liga Champions karena finis di peringkat ketiga Grup F setelah Barcelona dan Dortmund.

Baca Juga: Sambil Merem dan Tanpa Lionel Messi Sekalipun, Valverde Buat Barcelona Tekuk Inter Milan

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Pemain Termuda Sepanjang Sejarah Cetak Gol, Inter Milan Gugur

Baca Juga: Inter Milan Tersingkir, Lukaku Langsung Diejek Bek Man United

Hadiah "hiburan" dari perjuangan Inter di Liga Champions musim ini adalah tiket ke babak 32 besar Liga Europa.