Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyelenggaraan duel perdana Barcelona versus Real Madrid pada Liga Spanyol 2019-2020 masih jauh dari kata aman.
Barcelona dijadwalkan menjamu Real Madrid di Camp Nou pada Rabu (18/12/2019).
Pertarungan bertajuk El Clasico tersebut merupakan laga tunda yang seharusnya digelar pada 26 Oktober lalu.
Saat itu, penundaan dikarenakan situasi politik Catalunya memanas pasca-penangkapan sembilan aktivis.
Baca Juga: Guardiola Hingga Pelatih Vietnam, Aksi Marah Paling Menyeramkan
Meski tanggal baru telah ditentukan, pertemuan Barca dan Madrid berpotensi untuk kembali ditunda.
Tsunami Democratic, grup pro-kemerdekaan Catalunya, mengancam untuk mengeblok jalan menuju stadion saat pertandingan berlangsung.
Mereka disebut bakal mengerahkan 20 ribu orang untuk melakukan aksi pemblokiran.
Baca Juga: 2 Hal Ajaib di Balik Gol Susah ala Mohamed Salah, Messi Bisa?
Baca Juga: Link Live Streaming Barito Putera Vs PSM Makassar, Hantu Tandang PSM
"Seperti yang kami sampaikan pada pernyataan sebelumnya, ini adalah situasi luar biasa yang membutuhkan tindakan luar biasa," demikian isi pengumuman Tsunami Democratic, seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
El Clasico kali ini sangat krusial bagi Madrid dan Barcelona.
Pasalnya, kedua tim sama-sama mengemas 34 poin di posisi teratas klasemen.
Blaugrana berhak menempati pos puncak karena unggul produktivitas gol.