Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BWF World Tour Finals 2019 - 'Neraka' bagi 3 Peraih Emas SEA Games 2019

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 13 Desember 2019 | 05:15 WIB
Pebulu tangkis ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti harus menerima kekalahan dari Yuta Watanabe/Arisa Higashino asal Jepang di Tianse Gymnasium, China, Kamis (12/12/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Turnamen BWF World Tour Finals 2019 yang berlangsung di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, 11-15 Desember, menjadi "neraka" bagi para peraih medali emas SEA Games 2019.

BWF World Tour Finals tahun ini diikuti tiga juara bulu tangkis perorangan SEA Games 2019 yakni pasangan ganda putra asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, serta dua wakil Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri) dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran).

Dari sisi psikologis, raihan prestasi pada pesta olahraga dua tahunan negara-negara Asia Tenggara itu harusnya bisa memotivasi ketiga wakil di atas untuk tampil apik.

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Jonatan Christie Telan Hasil Minor pada Laga Kedua

Namun, terkurasnya stamina usai menjalani kompetisi dalam waktu berdekatan justru memberi hasil sebaliknya.

Hingga laga kedua, Chia/Soh gagal bersaing dengan para kompetitor mereka di Grup B ganda putra.

Usai kalah dari Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia), Chia/Soh keok di tangan wakil Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Hal serupa juga menimpa dua wakil Merah Putih, Greysia/Apriyani dan Praveen/Melati.

Greysia/Apriyani berturut-turut kalah dari Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) dan Chen Qingchen/Jia Yifan (China).