Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Aston Villa, Liverpool Bakal Pecahkan Rekor Starting XI Termuda

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 17 Desember 2019 | 23:13 WIB
Pemain anyar Liverpool asal Fulham, Harvey Elliott (INSTAGRAM.COM/HARVEYELLIOTT07)

BOLASPORT.COM - Sebentar lagi Liverpool akan memainkan laga perempat final Piala Liga Inggris melawan tuan rumah Aston Villa. Tepatnya pada Rabu (18/12/2019) mulai pukul 02.45 WIB.

Liverpool tidak mengusung tim utamanya untuk menghadapi Aston Villa di Villa Park.

Karena semua pemain terbaik Liverpool dibawa pelatih Juergen Klopp untuk tampil di Piala Dunia Klub 2019 di Qatar, yang akan turun menghadapi Aston Villa adalah Liverpool U-23.

Klopp juga tidak akan memimpin tim ini, melainkan pelatih Liverpool U-23, Nigel Neil Critchley.

Karena usia pemain-pemain yang bakal diturunkan menjadi starter, Liverpool diperkirakan bakal membuat rekor baru starting XI termuda sepanjang sejarah.

Sebelum ini, rekor starting XI termuda Liverpool dalam sebuah pertandingan kompetitif adalah 21 tahun 296 hari.

Kejadiannya pada laga babak III Piala FA 2016-2017 melawan Plymouth Argyle, 8 Januari 2017.

Waktu itu Liverpool menurunkan antara lain Loris Karius, Trent Alexander-Arnold, Divock Origi, dan Ben Woodburn menjadi starter untuk pertama kalinya dalam usia 17 tahun.

Baca Juga: Duel Satu Lawan Satu di El Clasico yang Dijamin Seru

Baca Juga: Bambang Pamungkas Resmi Pensiun dari Sepak Bola

Saat itu Liverpool bermain imbang 0-0 dan baru mengalahkan Plymouth 1-0 dalam laga replay dengan lebih banyak memainkan pemain senior.

Untuk melawan Aston Villa pada dini hari nanti, sudah bermunculan prediksi starting XI yang akan dimainkan Liverpool.

Dari Caoimhin Kelleher (21 tahun), Ki-Jana Hoever (17), Billy Koumetio (17), Sepp van den Berg (17), Yasser Larouci (18), Herbie Kane (21), Isaac Christie-Davies (22), Pedro Cirivella (22), Harvey Elliott (16), Luis Longstaff (18), sampai Rhian Brewster (19).

Jika benar mereka dimainkan, sebelas pemain ini akan mengalahkan tim 2017 dengan telak.

Rata-rata usia Harvey Elliott dkk. hanya sedikit di bawah 19 tahun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P