Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Respon Tyson Fury Soal Keinginan Anthony Joshua Menjadi Lawan Sparringnya

By Agung Kurniawan - Rabu, 18 Desember 2019 | 13:50 WIB
Deontay Wilder (kiri) dan Tyson Fury (kanan). (twitter.com/espn)

"Saya sudah melihat video Joshua di Sky Sports yang mengatakan bahwa dia akan datang dan membantu saya di kamp pelatihan," kata Tyson Fury, dilansir BolaSport.com dari Boxingscene.

Lebih jauh lagi, Tyson Fury pun lantas berharap agar Anthony Joshua benar-benar bersungguh-sungguh untuk datang membantunya.

"Saya harap Anda (Joshua) bersungguh-sungguh, karena saya akan merasa senang jika Anda berada di kamp pelatihan bersama saya," tutur petinju berusia 31 tahun itu.

Baca Juga: Atlet Triathlon Indonesia Berharap Bisa Tembus Kejuaraan Dunia

"Terima kasih banyak dengan apa yang sudah Anda lalukan dalam pertarungan terakhir anda, selamat, ini adalah bagian dari fair play," ucapnya lagi.

Bagaimanapun juga, Fury bertekad akan mengalahkan Joshua andai dia berhasil memenangi laga dan merebut gelar WBC dari tangan Wilder.

"Hanya untuk memastikan saja, ketika saya berhasil mengalahkan Wilder, saya akan bertarung dengan Anda, tak masalah," ucapnya lagi.

"Saya akan menyukai kehadiran Anda di kamp pelatihan, sungguh sungguh akan menjadi hal yang menyenangkan bisa bekerja bersama di kamp untuk memberi kekalahan bagi Wilder," tutup Tyson Fury.

Baca Juga: Fernando Alonso Nilai Kemampuan Lewis Hamilton Setara dengan Michael Schumacher

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Siapa yang berpeluang juara? . #europaleague #ligaeuropa #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P