Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

KALEIDOSKOP 2019 - Prestasi Bulu Tangkis Indonesia pada Kalender BWF World Tour 2019

By Delia Mustikasari - Kamis, 19 Desember 2019 | 06:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berpose setelah memastikan diri sebagai juara Fuzhou China Open 2019 di Haixia Olympic Sports Center, Minggu (10/11/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis Indonesia mencatat hasil cukup baik pada kalender BWF World Tour 2019.

Sebanyak 10 turnamen Super 300, dan 21 turnamen (Super 500, Super 750, dan Super 1000) digelar selama 2019.

Namun, ada beberapa turnamen yang tidak diikuti Indonesia yakni Korea Masters dan Syed Modi International.

Mayoritas gelar disumbangkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan meraih delapan gelar pada turnamen yang mereka ikuti.

Indonesia menutup pencapaian pada tahun ini dengan menempati posisi ketiga setelah China dan Jepang.

China semakin kokoh di puncak klasemen gelar juara BWF World Tour 2019 setelah mengoleksi 43 titel.

China juga merupakan kolektor gelar juara BWF World Tour Super 1000 paling banyak yakni enam gelar.

Baca Juga: KALEIDOSKOP 2019 - Ini Rapor Ahsan/Hendra Sepanjang Kalender 2019

Negeri Tirai Bambu bahkan menjadi juara umum dengan tiga titel juara pada turnamen BWF World Tour Finals 2019 yang berlangsung di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China.