Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Taiwan, Wang Tzu Wei, puas dengan pencapaiannya pada BWF World Tour Finals 2019.
Wang Tzu Wei lolos dari Grup A BWF World Tour Finals 2019 sebagai runner-up. Dia pun melaju ke babak semifinal.
Namun, pemain peringkat ke-19 tersebut gagal membendung Kento Momota (Jepang) di fase empat besar (14/12/2019) dan kalah dalam dua gim langsung 17-21, 12-21.
Wang tak kecewa. Ia menilai pencapaiannya pada turnamen tersebut sudah memuaskan dan sesuai dengan kerja kerasnya sepanjang 2019.
"Setelah ini saya harap saya bisa menembus 10 Besar," tutur Wang, dikutip BolaSport.com dari BWF.
"Kualifikasi Olimpiade berakhir pada April 2020 dan saya harus mendapat hasil bagus pada sisa turnamen."
Wang optimistis bisa terus mempertahankan momentumnya menuju penentuan lolos ke Olimpiade Tokyo 2020.
"Ini pengalaman perdana saya di BWF World Tour Finals. Saya bisa mencapai babak semifinal adalah sebuah memori yang positif," ucapnya.
Baca Juga: Tunggal Putra Peraih Emas SEA Games asal Malaysia Ini Ternyata Tumbuh di Lingkungan Basket
"Sekarang saya harus terus berlatih keras dan berusaha lebih baik," kata Wang melanjutkan.
Pemain berusia 24 tahun tersebut tak lupa memberi kredit kepada sang pelatih, Luan Jin, yang mendampinginya sejak Januari.
"Luan Jin datang sejak Januari dan penampilan saya membaik selama 12 bulan terakhir. Walau kerap gagal pada babak pertama, saya bermain bagus dan total," ucap Wang.
"Saya tidak perlu banyak berpikir dan hanya harus memperbaiki penampilan," kata dia lagi.