Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Guardiola Tidak Senang Dengan Cara Arsenal Dekati Mikel Arteta

By Adi Nugroho - Sabtu, 21 Desember 2019 | 20:00 WIB
Pep Guardiola dan Mikel Arteta (kanan) dalam sesi latihan Manchester City. (TWITTER.COM/HANDOFARTETA)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, kabarnya tidak menyukai cara Arsenal dalam mendekati Mikel Arteta.

Pep Guardiola menolak untuk banyak berkomentar atas cara Arsenal mendekati asisten pelatihnya, Mikel Arteta.

Masa kerja Arteta selama tiga setengah tahun sebagai asisten Guardiola berakhir pada Jumat (20/12/2019) sore ketika Arsenal mengumumkan pria berusia 37 tahun itu sebagai pengganti permanen untuk Unai Emery.

Baca Juga: Khurshed Beknazarov Resmi Tinggalkan Tira Persikabo

Guardiola, sepertinya tidak suka dengan cara Arsenal mengejar Arteta.

Arsenal memang terkesan diam-diam dalam mendekati Arteta.

Direktur manajemen Arsenal, Vinai Venkatesham, dikabarkan bertemu secara pribadi dengan Arteta beberapa hari sebelumnya untuk membicarakan soal tawaran yang mereka ajukan.

Sementara itu, tidak ada seorang pun dari pihak Arsenal yang menyebutkan minat mereka pada Arteta kepada manajemen Man City.

Baca Juga: Dirumorkan Jadi Pasangan LGBT Guardiola, Ini Jawaban Legenda Real Madrid

Guardiola kecewa dengan tindakan Arsenal tersebut, seperti yang ia ungkapkan dalam konferensi pers jelang laga melawan Leicester City.

"Saya tidak terlibat dengan klub di belakang layar, CEO atau orang-orang yang bertanggung jawab juga," ucap Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari Independent.

Guardiola juga mengatakan jika ia tidak tahu apakah Arsenal telah meminta maaf kepada Man City atas perilaku mereka, atau apakah mereka harus melakukannya.

"Apa yang terjadi di luar kendali saya," kata Guardiola menambahkan.

"Saya tidak tahu apa yang terjadi. Saya tidak tahu apakah cara mereka melakukannya itu benar, atau salah. Saya tidak tahu," tutup pelatih berusia 48 tahun itu.

Arteta menandatangani kontrak selama tiga setengah tahun di Arsenal untuk menggantikan Emery, yang dipecat bulan lalu.

Baca Juga: Final Piala Dunia Klub 2019 - Tanda-tanda Liverpool Bisa Kalah 1-3 dari Flamengo

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P