Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso memastikan bahwa mayoritas skuadnya saat ini akan dipertahankan dalam kompetisi musim depan.
Persebaya Surabaya berhasil menutup Liga 1 2019 dengan manis setelah mengalahkan Perseru Badak Lampung dengan skor 2-1, Sabtu (21/12/2019).
Dalam pertandingan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya itu, dua gol David da Silva (70' dan 85') berhasil membuyarkan kemenangan Badak Lampung FC.
Tim tamu unggul lebih dulu lewat Aulia Hidayat pada menit ke-58'.
Kemenangan ini juga mempertegas performa bagus Aji Santoso dalam menangani skuad Bajul Ijo selama sembilan pertandingan.
Baca Juga: Nasihat Panjang Park Hang-seo Untuk Shin Tae-yong, Singgung Masalah Agama di Indonesia
Sejak diangkat menjadi pelatih pada akhir Oktober 2019, Aji belum pernah sekali pun membuat Persebaya kalah dengan rekor tujuh kemenangan dan dua kali imbang.
Hasil itu juga membuat Persebaya yang awalnya tertatih-tatih di posisi kesembilan klasemen sementara kini bisa meraih posisi kedua dengan 54 poin.
Persebaya berpeluang menjadi runner-up Liga 1 2019, jika Persipura Jayapura kalah dalam pertandingan kontra Borneo FC pada Minggu (22/12/2019) pukul 15.30 WIB.
Setelah mengakhiri Liga 1 2019, Aji Santoso mulai mempersiapkan skuad yang akan berlaga pada musim depan.
Baca Juga: Tahun Ini, Tak Ada Libur Natal untuk Para Pemain Nasional Malaysia
Baca Juga: Usia 38 Tahun, Eks Striker Persib Subur dan Jadi Top Scorer di Spanyol
Mantan pelatih PSIM Yogyakarta itu menjelaskan, dia tidak menginginkan banyak perubahan pada komposisi pemain Persebaya untuk musim 2020.
Untuk itu, Aji akan tetap mempertahankan mayoritas pemain yang sudah membela Persebaya pada musim Liga 1 2019.
“Untuk musim depan, saya sudah punya gambaran kira-kira seperti apa komposisinya,” tutur Aji dilansir Bolasport.com dari Tribun Jatim.
"Dalam sepak bola dimanapun, setiap musim baru ada pemain out dan in ini normal, itu juga pasti akan terjadi di Persebaya."
Baca Juga: Samir Handanovic Dapatkan Clean Sheet ke-100 di Liga Italia Bersama Inter Milan
"Tetapi yang jelas, mungkin mayoritas pemain juga mungkin akan tetep di sini," ucap pelatih asal Malang itu.
Aji pun menjelaskan bahwa penambahan pemain akan memperhatikan kebutuhan tim di musim depan.
Secara tegas, Aji mengatakan bahwa nama besar pemain tidak akan membuatnya langsung merekrut pemain tersebut.
Baca Juga: Klopp Singgung soal Ujian Liverpool Usai Menangi Piala Dunia Antarklub
Baca Juga: Simpang Siur Kabar Kepergian Kiper Persebaya Surabaya Musim Depan
Karena, dikatakan oleh Aji, yang paling penting adalah kualitas pemain dan kebutuhan tim saat itu.
"Saya mengambil pemain tentu berdasarkan kebutuhan, saya tidak memanggil pemain dengan membabi buta," tutur Aji.
"Saya tidak pernah melihat nama besar pemain," ucap eks juru taktik Persela Lamongan itu.
"Berdasarkan kebutuhan, saya meminimalisasi pemain itu. Loyalitas terhadap profesi dan totalitas pada tim, itu penting buat saya," kata Aji menandaskan.
Baca Juga: Nasihat Panjang Park Hang-seo Untuk Shin Tae-yong, Singgung Masalah Agama di Indonesia