Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Beruntung sontekan pemain yang akrab disapa Beto ini melenceng tipis di sisi kanan Bali United.
Akan tetapi, Beto berhasil membayar kegagalannya pada menit ke-38.
Baca Juga: Putri Presiden RI Ke-4 Jadi Ketua Umum PP FPTI Periode 2019-2023
Aleksandar Rakic yang mendapatkan operan terobos dari Diego Assis berhasil mengirimkan umpan lambung terukur ke kiri sisi gawang Bali United.
Di sana, Beto Goncalves sudah menunggu dan dengan tandukan berhasil menggetarkan gawang tuan rumah untuk kedua kalinya.
38' GOL! @MaduraUnitedFC.
Kerja sama Aleksandar Rakic dan Beto Goncalves membuahkan gol kedua Madura United FC malam ini.
Bali United FC 0-2 Madura United FC.#BALIvMDRA pic.twitter.com/SsRce6BxPQ
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) 22 December 2019
Semakin jauh tertinggal, Bali United meningkatkan daya gedornya pada menit akhir babak pertama.
Namun sayangnya, hingga babak pertama berakhir skor 2-0 untuk keunggulan Madura United tetap bertahan.
Baca Juga: Aji Santoso Tak Tahu Soal Isu Satu Pilar Persebaya yang Hengkang
Susunan Pemain:
Bali United (4-5-1): 59-Wawan Hendrawan; 33-Made Andhika, 13-Gunawan Dwi Cahyo, 85-Michael Orah, 24-Ricky Fajrin; 8-M. Taufiq (4-Ahmad Agung 31'), 18-Kadek Agung, 11-Yabes Roni, 87-Stefano Lilipaly, 10-Irfan Bachdim; 26-Aldino Herdianto.
Pelatih: Stefano Cugurra.
Madura United (4-4-2): 20-M. Ridho; 2-Guntur Ariyadi, 5-Jaimerson Xavier, 28-Ante Bakmaz, 6-Andik Rendika Rama; 17-Syahrian Abimanyu, 10-Slamet Nurcahyono, 8-Diego Assis, 22-Marckho Merauje; 90-Alberto Goncalves, 9-Aleksandar Rakic.
Pelatih: Rasiman.