Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jelang dibukanya jendela transfer musim dingin, Manchester United kabarnya sudah siap untuk melepas dua pemain seniornya.
Ole Gunnar Solskjaer akan melanjutkan proyek membangun ulang skuad Manchester United pada bursa transfer Januari mendatang.
Salah satu rencana dalam proyeknya adalah mendatangkan striker Red Bull Salzburg, Erling Haaland.
Namun tugas Solskjaer bukan saja mendatangkan pemain, tetapi juga melepas pemain The Red Devils yang mulai tidak ia gunakan.
Baca Juga: Setuju Dengan Ronaldo, Lukaku Sebut Sulit Bermain di Liga Italia
Seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, Man United akan melepas dua pemain seniornya, yakni Marcos Rojo dan Nemanja Matic.
Baik Rojo dan Matic sepertinya sudah tidak masuk ke dalam rencana Solskjaer di Man United musim ini.
Hal itu bisa dilihat dari jumlah penampilan kedua pemain tersebut.
Baca Juga: Aaron Evans Pasrahkan Kontraknya Kepada Sang Agen dan Manajemen PSM
Rojo baru bermain empat kali di Liga Inggris musim 2019-2020 ini, sementara Matic malah baru tampil tiga kali sejauh ini.