Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Brian Ferreira resmi berpisah dengan PSS Sleman setelah satu musim membela klub asal Sleman, Yogyakarta tersebut.
Kabar mengejutkan datang dari PSS Sleman di mana salah satu gelandang andalannya, Brian Ferreira menyatakan salam perpisahan kepada tim beralias Skuat Super Elang Jawa tesebut.
Kepastian Brian Ferreira berpisah dengan PSS Sleman diketahui setelah mantan pemain Johor Darul Tazim tersebut mengunggah foto dengan caption salam perpisahan di akun media sosial instagram @ferreirabrian.32.
Dalam statusnya di akun media sosial instagram, Brian Ferreira mengucapkan rasa terima kasih karena dapat membela PSS Sleman selama satu musim.
Baca Juga: Gunawan Dwi Cahyo Rasakan Momen Menyejukan Hati di Skuat Bali United
Brian Ferreira sendiri dikabarkan tidak menyelesaikan kompetisi Liga 1 2019 bersama PSS Sleman karena mengalami cedera di bagian ulu hati.
Hal tersebut membuat Brian Ferreira harus absen dan memilih pulang ke negararanya.
"Terima kasih untuk semua orang yang berada di klub PSS Sleman, terima kasih atas semusim indah ini. Untuk alasan yang berbeda saya akan melanjutkan karier saya di tim lain," tulis Brian di akun media sosial instagram @Ferreirabrian.32.
Dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Jogja, Jumat (27/12/2019) meski tidak lagi bersama dengan PSS Sleman, Brian mengatakan bahwa PSS Sleman akan selalu berada di hatinya.
Baca Juga: PSS Sleman Ngamuk, Tira-Persikabo Dibobol 4 Gol di Babak Pertama
Sebelumnya, teka-teki terkait masa depan gelandang serang, Brian Ferreira bersama PSS Sleman musim depan memang sudah diketahui.
Brian Ferreira tidak akan lagi bersama PSS Sleman untuk kompetisi Liga 1 musim depan.
Hal itu dibeberkan langsung oleh Direktur Operasional pengembangan PSS Sleman, Hempri Suyatna.
Menurut Hempri, tidak masuknya Brian Ferreira dalam rekomendasi tim pelatih PSS Sleman disebabkan karena cedera panjang yang menimpa pemain berpaspor Irak tersebut.
"Brian jadi kemungkinan cari yang baru. Tapi memang harus nanti tunggu rekomendasi dari tim pelatih, jadi kita tunggu nanti kira-kira siapa ini kan kuota untuk asing Asia ya," ujar Hempri.
"Intinya tidak masuk rekomendasi ya, kalau Brian Ferreira ya," kata Hempri.