Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Barcelona Jadi Pelatih Ketiga Espanyol di Liga Spanyol Musim Ini

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 28 Desember 2019 | 21:00 WIB
Pelatih baru Espanyol, Abelardo Fernandez. (ahmadtsalis)

BOLASPORT.COM - Espanyol adalah klub rival Barcelona dalam El Derbi Barceloni di Liga Spanyol.

Namun, kondisi itu tak menghalangi salah satu legenda Blaugrana untuk menjadi pelatih Los Periquitos.

Jumat (27/12/2019), Espanyol menunjuk Abelardo Fernandez untuk menjadi pelatih baru mereka.

Abelardo merupakan pemain Barcelona pada selang 1994-2002.

Bersama Barcelona, eks bek berusia 19 April 1970 itu mengoleksi 8 trofi domestik maupun internasional, dari Liga Spanyol, Copa del Rey, Piala Super Spanyol, Piala Winners, sampai Piala Super Eropa.

Abelardo menjadi pelatih ketiga Espanyol musim ini.

Sebelum ini Abelardo sempat menangani Alaves pada selang 2017-2019.

Gonta-ganti pelatih di Espanyol sudah terjadi sejak pramusim 2019-2020.

Baca Juga: Daftar Staf Pelatih Timnas Indonesia di Bawah Asuhan Shin Tae-yong

Baca Juga: Bali United dan Persebaya Jadi Wakil Indonesia di ASEAN Club Championship

Baca Juga: Shin Tae-yong Bisa Depak Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

Setelah Joan Francesc Ferrer Sicilia "Rubi" bergabung ke Real Betis pada 6 Juni lalu, David Gallego ditunjuk menjadi pelatih Espanyol.

Gallego kemudian dipecat pada 7 Oktober dan digantikan Pablo Machin.

Machin juga dipecat pada 23 Desember lalu untuk digantikan oleh Abelardo.

Espanyol kini menempati posisi juru kunci klasemen Liga Spanyol dengan hanya meraih 10 poin dari kemungkinan maksimal 54 dalam 18 pertandingan.

Sejak akhir Oktober, Espanyol tak pernah menang dan kalah 6 kali dalam 8 pertandingan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P