Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Syuting di Bandung, Alfath Fathier Resmi Berseragam Persija Jakarta

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 30 Desember 2019 | 00:24 WIB
Bek Madura United, Alfath Faathier (kedua daru kiri), saat tampil melawan PS TNI pada pekan kedua Pi (japrit)

BOLASPORT.COM - Selepas memutuskan keluar dari Madura United, Alfath Fathier langsung mendapatkan klub anyar.

Terbaru, Alfath Fathier memutuskan untuk menerima tawaran dari Persija Jakarta.

Kepastian tersebut terlihat dari akun instagram resmi Persija Jakarta yang mengupload video Alfath Fathier, Senin (30/12/2019).

Uniknya, tempat pengambilan video Alfath Fathier digelar di Kota Bandung, Jawa Barat.

Alfath Fathier memang merupakan kelahiran Purwakarta, Jawa Barat, pada 28 Mei 1996.

Pemain berusia 23 tahun itu juga jebolan akademi Persib Bandung.

Baca Juga: Demi Pemain Muda, Real Madrid Minta Zinedine Zidane Lupakan Paul Pogba

Suasana Kota Bandung terlihat dalam perjalanan Alfath Fathier menuju Jakarta dengan menaiki stasiun kereta api.

Saat memasuki gerbang, Alfath Fathier ditanya sama penjaga pintu karcis dan menjawab ingin ke Jakarta.

“Madura, Bandung, Jakarta,” tulis keterangan akun instagram Persija Jakarta.

Alfath Fathier memang sudah digosipkan akan bergabung ke Persija Jakarta.

Itu setelah pernyataan resmi Direktur Madura United, Haruna Soemitro.

Baca Juga: Starting XI Liverpool Vs Wolves - Pasukan Utama Demi Tri Poin

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Madura ➡️ Bandung ➡️ Jakarta ???????? . #PersijaJakarta

A post shared by Persija Jakarta (@persijajkt) on

Dalam keterangannya, manajemen Persija Jakarta berani menawarkan harga tinggi kepada eks pemain Persiba Balikpapan itu.

Padahal Alfath Fathier sempat masuk ke dalam kerangka Madura United untuk musim 2020.

Alfath Fathier menjadi pemain pertama yang didatangkan Macan Kemayoran.

Rencananya nama-nama seperti Paulo Sergio, Otavio Dutra, Evan Dimas, dan Andy Setyo Nugroho akan bergabung dengan Pasukan Ibukota.