Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid memang tidak memiliki niat mendatangkan pemain baru pada bursa transfer Januari 2020.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, merasa sudah puas dengan pemain-pemain yang ia miliki saat ini.
Zidane justru berpeluang untuk mengurangi pemain-pemain yang susah mendapatkan tempat di tim utama Real Madrid.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, ada tiga pemain Real Madrid yang sudah masuk ke dalam daftar jual.
Baca Juga: Mino Raiola Ungkap Kekhawatiran soal Kondisi Man United
Pemain pertama adalah bek tengah mereka yang tengah dipinjamkan ke Wolverhampton Wanderers, Jesus Vallejo.
Vallejo gagal mendapatkan jatah menit bermain yang cukup di Wolverhampton Wanderers sehingga ia bisa dilepas ke klub lain lebih awal.
Klub-klub Bundesliga seperti Eintracht Frankfurt dan Wolfsburg disebut meminati jasa Vallejo.
Baca Juga: Pogba Terima Nasib Belum Bisa Pergi dari Man United dalam Waktu Dekat
Selain Vallejo, Real Madrid juga berpeluang melepas Brahim Diaz dan Mariano.
Kedua pemain tersebut sulit untuk mendapatkan tempat di skuad utama Real Madrid saat ini.
Real Madrid pun merasa bahwa melepas Brahim Diaz dan Mariano akan menjadi keputusan terbaik untuk kedua belah pihak.