Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal dan Manchester United Terlalu Sedikit Punya Pencetak Gol

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 2 Januari 2020 | 15:15 WIB
Mesut Oezil (kanan) saat berlaga dalam partai Arsenal vs Manchester United di Stadion Emirates, 1 Januari 2020. (TWITTER.COM/MESUTOZILSTATS)

BOLASPORT.COM - Dua klub top Liga Inggris, Arsenal dan Manchester United, punya masalah serupa musim ini. Mereka sama-sama terlalu sedikit memiliki pencetak gol.

Jika dibandingkan klub-klub top Premier League lainnya, Arsenal dan Manchester United kalah tajam.

Arsenal baru mencetak 28 gol dan Manchester United baru 32 gol, kalah dari Liverpool (47), Manchester City (56), Chelsea (36), dan Tottenham Hotspur (36).

Sedikitnya jumlah gol Arsenal dan Manchester United barangkali tidak terhindarkan mengingat mereka memang terlalu sedikit memiliki pencetak gol.

Arsenal hanya punya 8 pemain yang sudah mencetak gol di Liga Inggris.

Mereka adalah Pierre-Emerick Aubameyang (13), Alexandre Lacazette (5), Nicolas Pepe (3), David Luiz (2), Sokratis Papastathopoulos (2), Callum Chambers (1), Gabriel Martinelli (1), dan Lucas Torreira (1).

Manchester United juga cuma punya 8, yaitu Marcus Rashford (12), Anthony Martial (7), Daniel James (3), Mason Greenwood (3), Scott McTominay (3), Andrea Pereira (1), Brandon Williams (1), dan Victor Lindelof (1).

Jumlah 8 pencetak gol adalah yang paling sedikit di Premier League musim ini.

Baca Juga: Des Walker Terus Ingatkan Pemain Jelang Tur Garuda Select ke Italia

Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Konfirmasi Paul Pogba Akan Dioperasi Lagi

Sebagai perbandingan, Liverpool memiliki 16 pencetak gol, Manchester City dan Chelsea 11, sedangkan Tottenham Hotspur 9.

Arsenal dan Manchester United bahkan kalah dari Leicester City, yang memiliki 13 pencetak gol.

Imbasnya, Leicester mencetak lebih banyak gol (44) dan menempati peringkat lebih tinggi di klasemen daripada Arsenal dan Manchester United.

Mempunyai lebih banyak pemain yang bisa mencetak gol selalu lebih bagus buat sebuah tim.

Saat salah satu atau beberapa sumber golnya dimatikan, mereka masih memiliki banyak opsi untuk menjebol gawang lawan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P