Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selain Kaki Kanan, Ini Bagian Tubuh Cristiano Ronaldo Paling Bahaya

By Ade Jayadireja - Rabu, 8 Januari 2020 | 21:05 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dicetak ke gawang Cagliari dalam laga Liga Italia di Allianz Stadium, Senin (6/1/2020). (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

BOLASPORT.COM - Meski tak muda lagi, yakni 34 tahun, Cristiano Ronaldo masih bisa membuktikan bahwa dirinya adalah monster untuk pertahanan lawan.

Sebanyak 15 pertandingan telah dijalani Cristiano Ronaldo bersama Juventus pada Liga Italia 2019-2020.

Hasilnya, ia melesat dengan koleksi 13 gol.

Baca Juga: VIDEO - Dua Momen Memalukan Bek Manchester United dalam Laga Derbi

Kapten timnas Portugal itu cuma kalah dari Ciro Immobile (19 gol) dan Romelu Lukaku (14) di daftar top scorer.

Lantaran bukan seorang kidal, Ronaldo tentu saja mengandalkan kaki kanan untuk menjebol gawang lawan.

Mayoritas gol yang diciptakan Ronaldo terlahir dari bagian tubuh tersebut, yakni delapan buah.

Baca Juga: VIDEO - Momen Emas Eks Striker Klub Indonesia Bungkam Real Madrid

Baca Juga: Sosok Kelly Purwanto Diharapkan Jadi Panutan Tim Amartha Hangtuah